Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Walter Mazzarri Larang Pemain Watford Pulang ke Rumah

By Ferril Dennys Sitorus - Kamis, 14 Juli 2016 | 17:43 WIB
Walter Mazzarri saat memimpin Inter Milan dalam duel Liga Europa lawan Saint-Etienne, 23 Oktober 2014.
MARCO LUZZANI/GETTY IMAGES
Walter Mazzarri saat memimpin Inter Milan dalam duel Liga Europa lawan Saint-Etienne, 23 Oktober 2014.

Skuad Watford diminta tinggal di sebuah hotel selama bulan Juli oleh pelatih anyar, Walter Mazzarri. Cara ini merupakan langkah Mazzarri untuk menyatukan tim sebelum bertarung di Premier League.

Tim berjulukan The Hornets tersebut telah menetap di Sopwell House, Hertfordshire, sejak  Mazzarri mulai bekerja menangani tim pada pekan lalu.

"Kami tinggal di sebuah hotel dan kemudian bolak-balik dari tempat latihan. Kami semuanya diminta tinggal bersama tetapi saya belum memiliki tempat tinggal di sini sehingga tidak terlalu berbeda. Namun untuk sejumlah pemain, mungkin hal ini tidak terlalu menarik," kata Jerome Sinclair, pemain yang didatangkan Watford dari Liverpool, pada Juni 2016.

Melatih Watford merupakan pengalaman pertama bekerja di luar negeri bagi pelatih berusia 54 tahun tersebut. Mazzarri lebih banyak menghabiskan kariernya di Italia.  Terakhir, dia menangani Inter Milan sebelum dipecat pada November 2014.

Saat bekerja di Watford, Mazzarri memilih menggunakan jasa penerjemah meskipun dia bisa bicara bahasa Inggris.

"Sejauh ini, dia bekerja dengan baik. Kami berlatih taktis. Dalam latihan, ia ingin tim lebih terorganisir dan bermain seusai yang dia inginkan," tutur Sinclair.


Editor :
Sumber : Guardian


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X