FC Barcelona telah mendatangkan 3 pemain baru dan melepas 3 personel. Revolusi masih akan berlanjut di kubu Blaugrana.
Barcelona merekrut Samuel Umtiti, Denis Suarez, dan Lucas Digne sebagai anggota anyar yang terkonfirmasi sejauh ini.
Pada lajur transfer keluar, El Barca melepas Dani Alves, Marc Bartra, dan Sandro Ramirez.
Baca Juga:
- Pindah ke China, Pelle Jadi Pemain Bergaji Termahal Ke-4 di Dunia
- Jumlah Kuota Penonton Ditambah, Ini Harga Tiket Persib Vs Persija
- Vincent Janssen, Bakal seperti Van Nistelrooy atau Afonso Alves?
Pelatih Luis Enrique dan Direktur Olah Raga Robert Fernandez masih punya tugas menyeimbangkan situasi di skuat melalui program pemangkasan jumlah anggota.
Setidaknya, ada 8 pemain yang harus segera dicarikan solusi masa depan mereka masing-masing.
Besar kemungkinan mereka inilah yang akan menjadi korban pemangkasan tersebut. Berikut di antaranya.
- Claudio Bravo
Enrique dilaporkan bakal fokus mengeksploitasi Marc-Andre ter Stegen sebagai kiper utama Barcelona. Hal itu membuat posisi Claudio Bravo dipertanyakan.
Sang kiper punya kans pergi setelah ada kabar minat dari raksasa Inggris, Manchester City. Barca meminta kompensasi 20 juta euro (Rp 290 miliar) atas transfer Bravo.
- Thomas Vermaelen
Peluang Vermaelen bertahan semakin kecil setelah kedatangan Umtiti. Ditambah seringnya ia diterpa cedera, kans Vermaelen pergi sangat terbuka.
Barcelona berupaya mendulang 12 juta euro dari hasil penjualan sang bek yang diminati West Ham, Roma, atau mantan klubnya, Arsenal.
Thomas Vermaelen:
Arsenal :
110 partidos
1 título1 partido
— MercaGol (@MercaGol) June 6, 2015
3 títulos pic.twitter.com/ifDJg7TFjQ
- Douglas Pereira
Situasinya rumit. Douglas tak masuk rencana Enrique, dia tak mau pulang ke Brasil, sedangkan tak ada tawaran untuknya dari klub La Liga.
- Adriano Correia
Kedatangan Digne memperkecil peluang Adriano maju sebagai kompetitor Jordi Alba di sisi kiri pertahanan. Lazio sedang berupaya merekrut pemain Brasil itu.
- Cristian Tello
Sayap lincah ini ingin bertahan di Fiorentina setelah menjalani masa peminjaman di sana musim kemarin.
Masalahnya, Fiorentina harus membayar 8 juta euro untuk membeli permanen Tello. Harga itu dinilai terlalu tinggi.
Alternatif untuk pindah ke Swansea dan Liverpool FC tidak meyakinkan buat Tello.
- Alen Halilovic
Pemain muda Kroasia ini tampil baik saat dipinjamkan ke Sporting Gijon musim 2015-2016.
Barca kelihatannya bakal menerapkan formula serupa demi menambah jam terbang playmaker berusia 20 tahun itu. Valencia disebut sebagai salah satu peminat Halilovic.
- Martin Montoya
Dia kembali dari masa peminjaman di Inter Milan dan Real Betis. Belum jelas apakah Montoya ingin kembali ke Betis. Dia juga dihubungkan dengan klub Turki, Fenerbahce.
- Alex Song
Kontraknya tinggal tersisa setahun di Barcelona. Klub peminjam Song dalam dua musim terakhir, West Ham, disebut tak ingin menambah masa kerjanya di London.
Belum ada solusi tentang masa depan Song. Galatasaray kabarnya menanyakan perihal transfer pemain Kamerun itu.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | Transfermarkt, Sport.es |
Komentar