Bek timnas Spanyol, Marc Bartra, mengungkapkan alasan meninggalkan FC Barcelona. Salah satu faktor yang mendorong kepergian sang pemain adalah kekecewaan dalam laga melawan Real Madrid.
Nama Bartra tidak tercantum dalam daftar pemain Barca yang tampil di markas Madrid pada El Clasico jilid pertama musim 2015-2016.
Sang raksasa Catalan memenangi duel dengan skor telak 4-0.
Dari kejadian itulah Bartra mulai memantapkan hati untuk pergi meninggalkan Barcelona dan pergi ke Borussia Dortmund.
"Salah satu momen menarik dari musim saya adalah kembali ke timnas. Saya benar-benar senang sampai akhirnya tak diikutsertakan dalam laga El Clasico," tutur Bartra dilansir Marca.
Baca juga:
- Bisingnya Twitter Selama Piala Eropa 2016
- Portugal Dominasi Tim Terbaik Piala Eropa 2016
- Tottenham Ikut Berburu Mario Goetze
"Kejadian itulah yang membuat saya yakin bahwa saya tidak seharusnya bertahan di Barcelona," ucap Bartra lagi.
Barcelona mengumumkan transfer Bartra ke Dortmund melalui situs resmi mereka pada 3 Juni 2016. Kepindahan pemain berusia 25 tahun itu menelan biaya 8 juta euro atau Rp 122 miliar.
Bartra bergabung dengan akademi sepak bola Barcelona sejak usia 12 tahun. Pada 2010, ia diberi kesempatan menjalani debut di tim senior oleh pelatih Pep Guardiola.
Total sudah 103 laga dilewati Bartra bersama Barcelona. Pria kelahiran San Jaume itu turut membantu El Barca meraih 5 titel La Liga, 3 Copa del Rey, dua Liga Champions, dan satu Piala Dunia Antarklub.
Editor | : | Firzie A. Idris |
Sumber | : | Marca |
Komentar