Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Daftar Top Scorer TSC 2016 Buat Timnas Indonesia Krisis

By Segaf Abdullah - Selasa, 12 Juli 2016 | 16:35 WIB
Asisten pelatih timnas Indonesia, Wolfgang Pikal meladeni wawancara media usai memantau laga BSU kontra MU di Stadion Gelora Delta, Sidoarjo, Sabtu (25/6/2016) malam.
SUCI RAHAYU/JUARA.net
Asisten pelatih timnas Indonesia, Wolfgang Pikal meladeni wawancara media usai memantau laga BSU kontra MU di Stadion Gelora Delta, Sidoarjo, Sabtu (25/6/2016) malam.

Asisten pelatih tim nasional (timnas) Indonesia, Wolfgang Pikal, dihadapkan pilihan sulit dalam menentukan juru gedor skuat Merah Putih. Masalahnya, sejauh ini sepuluh besar top scorer Kejuaraan Sepak Bola Torabika (TSC) 2016 didominasi oleh pemain asing.

Hingga pekan kesembilan TSC 2016, penyerang asal Brasil milik Barito Putera, Luis Carlos Junior, masih memimpin daftar top scorer dengan 10 gol. Sembilan pemain di bawahnya masing-masing berasal dari Spanyol, Jepang, Brasil, Paraguay, dan Kamerun.

Praktis, hanya ada dua nama penyerang lokal yang paling mendekati. Mereka itu adalah penyerang Persipura Jayapura, Boaz Solossa, dan striker Bhayangkara Surabaya United, Rudi Widodo. Namun, keduanya pun hanya mengoleksi tiga gol.

Menyadari hal itu, Wolfgang Pikal mengakui bahwa dia dan pelatih timnas Alfred Riedl memang kerap kesulitan dalam menentukan siapa yang paling pas untuk mengisi lini depan timnas.

Baca juga:

"Pilihan pemain depan untuk timnas Indonesia selalu menjadi tantangan tersendiri bagi kami. Soalnya, rata-rata klub di sini memakai pemain asing pada posisi tersebut," ucap Pikal kepada JUARA, Selasa (12/7/2016).

"Tetapi, kami tetap mencari yang terbaik. Ketajaman, kualitas, disiplin, usia, dan potensi di masa depan, menjadi kriteria penyerang yang kami inginkan," katanya.

Piala AFF 2016 akan berlangsung November mendatang. Tetapi, untuk perencanaan dan periodisasi timnas, Pikal menyebutkan masih harus menunggu pertemuan PSSI, PT Gelora Trisula Semesta (GTS), dan 18 klub TSC pada bulan ini.

[video]http://video.kompas.com/e/5030592783001_v1_pjuara[/video]


Editor : Estu Santoso
Sumber : juara


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X