Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Satu Laga yang Mengubah Harga Sissoko Jadi Rp 597 Miliar

By Beri Bagja - Selasa, 12 Juli 2016 | 07:41 WIB
Aksi gelandang Prancis dan Newcastle United, Moussa Sissoko, dalam duel final Piala Eropa lawan Portugal di Saint-Denis, 10 Juli 2016.
CLIVE ROSE/GETTY IMAGES
Aksi gelandang Prancis dan Newcastle United, Moussa Sissoko, dalam duel final Piala Eropa lawan Portugal di Saint-Denis, 10 Juli 2016.

DENIS, JUARA.net - Laga final Piala Eropa 2016, Minggu (10/7/2016), membawa berkah bagi gelandang Prancis, Moussa Sissoko (26). Berkat aksi impresif saat melawan Portugal, Sissoko dihargai tinggi pada bursa transfer musim panas.

Pada duel final di Saint-Denis itu, Sissoko menggantikan peran N'Golo Kante di lini tengah Prancis karena pilihan teknis pelatih Didier Deschamps.

Keputusan itu membuahkan hasil yang baik. Sissoko seperti tiba-tiba meledak dengan kemampuan luar biasa.

Dia brilian dalam menyeimbangkan lini tengah, mengalirkan bola, membantu pertahanan, serta seperti monster kala ikut menyokong serangan ke depan.

Pemain Newcastle United itu tampil dalam 6 partai di Prancis 2016, tapi hanya pada satu laga final dirinya seolah menunjukkan potensi sebenarnya. 

Banyak pujian, mungkin sedikit berbau sindiran, yang mengalir buat Sissoko.

"Dia Sissoko yang berbeda dari orang yang saya lihat di Newcastle. Ini pasti saudara kembarnya! Dia kekuatan penggerak di lini tengah, berlari dengan bola untuk menciptakan ruang," ucap legenda Newcastle, Alan Shearer, dikutip dari The Sun.

"Moussa adalah pemain terbaik di lapangan pada final," kata mantan bintang Arsenal dan Prancis, Thierry Henry, sebagai komentator pertandingan di stasiun televisi BBC.

Baca Juga:

Oleh sejumlah pihak, aksi impresif Sissoko pada laga penutup Piala Eropa 2016 dipandang memiliki misi lain hingga membuatnya termotivasi luar biasa.


Editor : Beri Bagja
Sumber : Berbagai sumber


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X