Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Messi Merana, Ronaldinho Ikut Sedih

By Ade Jayadireja - Minggu, 10 Juli 2016 | 21:37 WIB
Ronaldinho saat masih bermain bersama Lionel Messi di FC Barcelona
DENIS DOYLE/GETTY IMAGES
Ronaldinho saat masih bermain bersama Lionel Messi di FC Barcelona

Bukan cuma fans yang sedih melihat masa sulit yang tengah dialami megabintang FC Barcelona, Lionel Messi. Mantan rekan setim sang superstar, Ronaldinho, juga ikut prihatin.  

Masalah demi masalah menghampiri Messi pada 2016. Belum hilang kesedihan pascakekalahan dari Cile di final Copa America Centenario, pria kelahiran Rosario itu terlilit masalah penggelapan pajak.

Messi dan ayahnya, Jorge Messi, dituduh melakukan penipuan pajak di Spanyol dengan nilai mencapai 4,1 juta euro (Rp 61 miliar) yang dilakukan antara 2007 dan 2009.

Messi dan Jorge divonis 21 bulan penjara oleh Pengadilan Barcelona. Mereka juga harus membayar denda sebesar 2 juta euro atau sekitar Rp 29 miliar.

Baca juga:

Terkait masalah tersebut, Ronaldinhho mengaku ikut bersedih melihat masalah yang menimpa Messi.

"Messi adalah pemain terbaik di dunia dan saya sulit melihat dia berada dalam krisis," ucap Ronaldinho dilansir Marca.

Lebih lanjut, Ronaldinho juga mengomentari soal keputusan Messi meninggalkan seragam timnas Argentina. Meski sedih, ia siap mendukung apapun keputusan sahabatnya.

"Messi sudah mengampil keputusan. Hal tersebut memang menyedihkan, tetapi saya akan selalu mendukung dia," ucap striker asal Brasil itu.

Empat tahun lamanya Ronaldinho main bareng Messi di Barcelona. Kebersamaan mereka menghasilkan dua titel La Liga dan satu Liga Champions.


Editor : Jalu Wisnu Wirajati
Sumber : Marca


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X