Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pemain Belakang Persib Jaga Pola Makan 'demi' Persija

By Fifi Nofita - Sabtu, 9 Juli 2016 | 17:35 WIB
Bek Persib, Tony Sucipto menjaga pola makan demi kebugaran fisiknya terjaga saat libur lebaran.
FIFI NOFITA/JUARA.NET
Bek Persib, Tony Sucipto menjaga pola makan demi kebugaran fisiknya terjaga saat libur lebaran.

leha dan sangat memperhatikan pola makannya. Apalagi, mereke ditunggu Persija.

Pemain asal Surabaya ini menuturkan, pada saat libur lebaran ini ia tetap memanfaatkan waktu luang untuk olahraga ringan. Semua itu dilakukannya agar kebugaran tetap terjaga.

Selain menjalankan aktivitas olahraga yang diinstruksikan oleh tim pelatih, Tony Sucipto mengaku menjaga asupakan makanan terutama santapan yang berlemak.

"Kami juga harus menjaga diri sebelum bertemu Persija nanti. Sekarang, kami libur pun hanya sebentar.”

Bek Persib, Tony Sucipto.

Sebab, momen hari raya Idul Fitri tentu banyak makanan khas lebaran yang berlemak seperti opor dan gulai. 

”Pastinya, saya harus menjaga asupan makanan. Itu salah satunya yang harus dilakukan. Karena, kita setiap lebaran selalu ada suguhan makanan seperti opor serta masakan berlemak lainnya,” kata Tony.

Pemain yang turut mempersembahkan gelar juara Indonesia Super League (ISL) 2014 untuk Persib ini menambahkan, selama libur dia juga mepersiapkan diri untuk menghadapi big match TSC 2016.

Baca juga:

Selepas libur lebaran, Persib menghadapi partai besar. Skuat Maung Bandung akan menjamu lawan utamanya Persija Jakarta di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Kota Bandung, Sabtu (16/7/2016).

”Kami juga harus menjaga diri sebelum bertemu Persija nanti. Sekarang, kami libur pun hanya sebentar,” tuturnya.

Tim kebanggaan bobotoh ini menurut Tony, punya modal yang cukup bagus untuk menghadapi Persija. Pada pertandingan sebelumnya, mereka meraih kemenangan atas PSM Makassar dengan skor 3-2.

[video]http://video.kompas.com/e/5014433119001_v1_pjuara[/video]


Editor : Estu Santoso
Sumber : juara


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X