Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Guardiola Bicara Soal Persaingan dengan Mourinho

By Wisnu Nova Wistowo - Jumat, 8 Juli 2016 | 22:40 WIB
Jose Mourinho (kiri) memberikan instruksi di wilayah teknik Chelsea ketika melawan Bayern Muenchen pada Piala Super Eropa di Stadion Eden, 30 Agustus 2013. Hal serupa dilakukan Josep Guardiola di teritorial Bayern Muenchen.
MICHAL CIZEK/ODD ANDERSEN/AFP
Jose Mourinho (kiri) memberikan instruksi di wilayah teknik Chelsea ketika melawan Bayern Muenchen pada Piala Super Eropa di Stadion Eden, 30 Agustus 2013. Hal serupa dilakukan Josep Guardiola di teritorial Bayern Muenchen.

Manajer baru Manchester City, Pep Guardiola (45), bersaing dengan pelatih lain sekelas Jose Mourinho justru memacunya terus lebih baik lagi sebagai pelatih.

Guardiola untuk pertama kalinya diperkenalkan ke media lewat konferensi pers sebagai manajer baru Manchester City, Jumat (8/7/2016) waktu setempat.

Mantan pelatih sukses Barcelona dan Bayern Muenchen itu yakin persaingan dengan pelatih-pelatih top sekelas Jose Mourinho, Juergen Klopp, Antonio Conte, dan Arsene Wenger justru bisa memacunya menjadi pelatih dengan kualitas lebih tinggi lagi.

Baca Juga:

Guardiola menganggap dengan menjadi manajer Man City saat ini merupakan tantangan terbesar dalam kariernya sebagai pelatih.

"Mourinho ingin kemenangan, saya juga ingin menang. Kami mengenal cukup baik satu sama lain sebelum di Barcelona. Saya rasa sesuatu yang luar biasa manajer-manajer top ada di Premier League. Adanya mereka membuat saya menjadi manajer di level berbeda," kata Guardiola seperti dilansir Telegraph.

"Bersaing dengan mereka membuat saya bisa berada di level lain. Mereka mendorong Anda untuk memenangi sesuatu seperti Liga Champions," ujar dia.

 


Editor :
Sumber : Telegraph


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X