Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Menang Beruntun Lewat Skema Bola Mati, Pelatih Sriwijaya FC Buka Rahasia

By Segaf Abdullah - Selasa, 5 Juli 2016 | 05:04 WIB
Pelatih Sriwijaya FC, Widodo C Putro, pada laga Torabika Soccer Championship melawan Bhayangkara Surabaya United pada laga Minggu (22/05/2016) malam.
SUCI RAHAYU/BOLA/JUARA.NET
Pelatih Sriwijaya FC, Widodo C Putro, pada laga Torabika Soccer Championship melawan Bhayangkara Surabaya United pada laga Minggu (22/05/2016) malam.

Pelatih Sriwijaya FC, Widodo Cahyono Putro (45), jeli dalam memaksimalkan peluang dari bola mati untuk timnya. Buktinya, tim berjulukan Laskar Wong Kito tersebut kembali menuai tripoin melalui sumbangan Hilton Moreira via tendangan bebas.

Pada pekan kesembilan Kejuaraan Sepak Bola Torabika (TSC) 2016, Minggu (3/7/2016), Sriwijaya FC sukses mengalahkan Persipura Jayapura dengan skor tipis 1-0 di Stadion Gelora Jakabaring, Palembang.

Uniknya, poin penuh tim Laskar Wong Kito pada laga tersebut kembali dipastikan oleh penyerang impor asal Brasil, Hilton Moreira, lewat sepakan bebas. Sebelumnya, pada pekan kedelapan TSC, Jumat (24/6/2016), Sriwijaya juga mengungguli Persija Jakarta 1-0 lewat skema serupa.

Baca Juga:

"Kami sudah mempersiapkan itu. Evaluasi yang kami lakukan memperlihatkan banyak gol terjadi dari bola mati pada TSC kali ini," kata Widodo kepada JUARA, Senin (4/7/2016).

"Maka dari itu, kami ingin memaksimalkan peluang menciptakan gol dari aspek mana saja. Selain itu, kami juga terus mencoba kombinasi permainan yang berpotensi menciptakan banyak peluang mencetak gol," katanya.

Sementara itu, Widodo merasa lega Sriwijaya FC berhasil meraih kemenangan sebelum jeda Idul Fitri. Eks asisten pelatih tim nasional (timnas) Indonesia itu pun memuji keuletan anak-anak asuhnya pada laga sarat emosi tersebut.


Editor : Aloysius Gonsaga
Sumber : juara


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X