Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Imanuel dan Galang Jalani Wawancara dan 'Technical Meeting' Sebelum Bertemu Rossi

By Senin, 4 Juli 2016 | 19:45 WIB
Pebalap Indonesia, Imanuel Putra Pratna (dua dari kanan) dan Galang Hendra Pratama (kanan), bersama tiga pebalap Asia lainnya berpose bersama di Hotel Kursaal Cattolica, Italia, Minggu (3/7/2016).
YAMAHA RACING INDONESIA
Pebalap Indonesia, Imanuel Putra Pratna (dua dari kanan) dan Galang Hendra Pratama (kanan), bersama tiga pebalap Asia lainnya berpose bersama di Hotel Kursaal Cattolica, Italia, Minggu (3/7/2016).

Dua pebalap muda Indonesia, Imanuel Putra Pratna dan Galang Hendra Pratama, menjalani berbagai tahap sebelum bertemu bebalap MotoGP, Valentino Rossi.

Imanuel dan Galang merupakan dua dari lima pebalap Asia yang terpilih untuk ikut The Master Camp, program pelatihan yang diprakarsai VR46 Riders Academy milik Rossi.

Selain kedua bepalab binaan Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) tersebut, ada Peerapong Loinbonpeng (Thailand), Kasma Daniel (Malaysia), dan Soichiro Minamimoto (Jepang).

Kelima pebalap tersebut menjalani sesi wawancara dan technical meeting pada Minggu (3/7/2016) sore waktu setempat.

"Pertanyaannya sama saja, sehubungan kapan tertarik dunia balap, bagaimana perasaan setelah ikut VR46 Riders Academy, dan apa yang ingin didapatkan," kata Kadek Suma Adnyana Putra dari Motorsports YIMM yang mengawal Imanauel dan Galang.

Wawancara berlangsung di meeting room Hotel Kursaal Cattolica, Milan, dan ditangani langsung oleh kru dari VR46 Riders Academy.

Acara technical meeting melibatkan langsung Gianluca Falcioni selaku Managing Director VR46 dan Luca Brivio, Project Leader VR46 Riders Academy The Master Camp.


Pebalap Indonesia, Imanuel Putra Pratna (tiga dari kiri) dan Galang Hendra Pratama (kiri), bersama tiga pebalap Asia lainnya mengikuti technical meeting yang dipimpin perwakilan dari VR46 Riders Academy di Hotel Kursaal Cattolica, Italia, Minggu (3/7/2016).(YAMAHA RACING INDONESIA)

Dalam acara ini dijelaskan tentang berbagai acara yang akan dilakukan selama pelatihan, baik di MotoRanch VR46 maupun Sirkuit Marco Simoncelli, Misano. Program pelatihan ini digelar pada 4-8 Juli.

"Kami akan memberikan perlakukan yang sama seperti kepada pebalap VR46 Riders Academy lainnya, baik melalui instruktur gym dan saat berlatih di MotoRanch maupun Misano. Valentino Rossi dipastikan ikut bersama," kata Brivio.

Selepas wawancara dan technical meeting, para pebalap ini makan malam bersama di Restaurant Beach Bar, Iungomare, Rasi Spinelli 24 Cattolica.

 

Meeting new friends with great foods. @themastercamp #theexperience

A photo posted by Imanuel Pratna (@elpratna96) on

Hadir juga para pebalap Moto2 dan Moto3 yang notabene merupakan hasil gemblengan VR46 Riders Academy yakni Luca Marini, Franco Morbidelli, Lorenzo Baldassarri, Nicolo Bulega, Niccolo Antoneli, dan Andrea Migno.

"Acara ini sangat mengejutkan karena bisa makan malam dan bercakap langsung dengan para pebalap Moto2 dan Moto3 yang saat ini tergabung di VR46 Riders Academy," kata Galang bangga.

"Wow, ini benar-benar spesial. Saya ingin latihan bareng mereka karena kesempatan seperti ini belum tentu datang dua kali. Akan saya maksimalkan ke depannya," ujara Imanuel.

 

Buongiorno #ghp99 #yri #yamaharacing #yamaha #theexperince #themastercamp #vr46ridersacademy #revsyourheart

A photo posted by GHP99 (@galanghendra99) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Pipit Puspita Rini
Sumber : Yamaha Racing Indonesia


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X