Dua pebalap Manor Racing menorehkan catatan positif pada GP Austria yang berlangsung di Red Bull Ring, Minggu (3/7/2016).
Rio Haryanto finis di urutan ke-16. Rekan satu timnya, Pascal Wehrlein (Jerman), finis di posisi ke-10 dan berhak mendapat 1 poin. Ini merupakan poin pertama yang didapat Manor setelah mengawali balapan dengan start di posisi ke-12.
"Ini luar biasa. Saya sangat bahagia. Ini merupakan salah satu akhir pekan yang berakhir fantastis bagi semua orang," kata Wehrlein dalam laman resmi Manor.
"Hasil ini sangat penting. Bukan hanya untuk posisi kami pada klasemen, tetapi juga menunjukkan bahwa kami telah membuat kemajuan nyata. Prosesnya selangkah demi selangkah dan tidak selalu terlihat oleh orang di luar tim. Ini adalah hari baik dan penghargaan yang sangat besar bagi kami semua," tutur Wehrlein.
Sementara itu, Rio yang start dari urutan ke-19 juga senang dengan pencapaian tim. Pada GP Eropa, 19 Juli Rio juga mencatat hasil positif dengan mengawali balapan dari posisi ke-17. Saat itu, Rio berjarak 0,116 detik untuk bisa lolos kualifikasi kedua (Q2).
"Sungguh menakjubkan. Selamat kepada semua tim untuk hasil yang luar biasa ini. Begitu banyak pekerjaan yang telah dilakukan. Artinya kami mengalami kemajuan yang baik untuk menghadapi paruh kedua musim," ucap Rio.
Baca Juga:
- Pulang ke Tanah Air, Islandia Disambut bak Juara Piala Eropa
- Ini Komentar Cristiano Ronaldo soal Tangisan Lionel Messi
- Neymar: Saya Bukan Kriminal!
Rio kemudian mengakui bahwa strategi yang diterapkan untuk dirinya tidak berjalan dengan mulus.
"Saya merasa puas dengan laju saya, terutama menuju akhir ketika saya mengejar (Marcus) Ericsson, tetapi sayangnya hari ini tidaklah memungkinkan untuk bersaing merebut posisi yang lebih baik."
Racing Director Manor Dave Ryan mengaku hasil pada GP Austria sangat penting bagi tim.
"Pascal sudah terlihat nyaman sejak kami tiba di Austria. Meskipun saat balapan ada saat-saat kurang bagus untuknya, kami selalu merasa ia akan mampu mengatasinya. Pascal telah menempatkan dirinya pada posisi yang tepat dan dia bisa mengambil keuntungan saat balapan," ucap Ryan.
Menurut Dave, pihaknya menggunakan strategi berbeda untuk Rio dan Wehrlein agar tim tetap bisa berada pada posisi yang bagus.
"Setelah hasil Q2 kemarin. Finis dengan meraih poin adalah cara yang fantastis untuk mengakhiri akhir pekan yang sangat positif. Yang terpenting, hasil ini menunjukkan bahwa kami tim yang serius dan kami bekerja sangat keras untuk lebih baik lagi," ujar Ryan.
Manor akan kembali berjuang pada seri balap GP Inggris di Sirkuit Silverstone, 8-10 Juli.
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | Manor Racing |
Komentar