Kondisi kesehatan Presiden AC Milan, Silvio Berlusconi (79), membaik secara bertahap. Dia sudah boleh meninggalkan rumah sakit dan kembali ke kediamannya di Arcore.
Berlusconi menjalani perawatan di Rumah Sakit San Raffaele, Milan. Sang bos besar I Rossoneri, julukan Milan, naik meja operasi karena divonis mengalami masalah jantung pada pekan-pekan awal Juni.
Berlusconi menjalani operasi pada 14 Juni dan baru diperbolehkan pulang pada 10-15 Juli.
Tindakan medis diperlukan guna mengganti katup pada bilik kiri jantung yang tidak berfungsi baik. Jika katup ini bocor, penderita akan mengalami sesak napas, kelelahan parah, dan bengkak pada bagian tubuh.
Baca Juga:
- 10 Pemain Terbaik Tanpa Gelar dalam Turnamen Akbar Internasional
- Rosberg Dapat Hukuman Setelah Bersenggolan dengan Hamilton
- Reaksi Kocak Kekalahan Telak Islandia dari Prancis
Berlusconi ternyata pulih lebih cepat dari estimasi. Meski begitu, dokter Alberto Zangrillo yang merawatnya memberi izin di bawah pengawasan ketat bagi Berlusconi.
"Saya sangat terharu atas banyaknya apresiasi dan dukungan yang diterima dari semua pihak, bahkan dari kubu rival politik," ucap mantan Perdana Menteri Italia itu.
Berlusconi akan pulang ke Arcore, Selasa (5/7/2016), untuk beristirahat dan menyambut ulang tahun putrinya, Marina, pada 10 Agustus.
Kepastian kesehatan sang presiden klub juga dinantikan anak buahnya di jajaran direksi Milan. Kubu Rossoneri sedang dalam tahap perampungan negosiasi kepemilikan klub dengan investor asal China.
[video]http://video.kompas.com/e/5019939398001_v1_pjuara[/video]
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | La Gazzetta dello Sport |
Komentar