Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Berbagi Kebahagiaan ala Bigreds Tangerang

By JUARA.net - Minggu, 3 Juli 2016 | 22:56 WIB
Pose para peserta buka bersama Bigreds dan anak yatim piatu dari Yayasan Panti Asuhan Amanah Cipondoh, Tangerang, pada hari Minggu, 3 Juli 2016.
ISTIMEWA
Pose para peserta buka bersama Bigreds dan anak yatim piatu dari Yayasan Panti Asuhan Amanah Cipondoh, Tangerang, pada hari Minggu, 3 Juli 2016.

Minggu terakhir di bulan suci Ramadhan menjadi waktu yang dipilih oleh Bigreds Tangerang untuk melakukan aksi sosial.

Penulis: Fadillah Hasibuan

Bertempat di Yayasan Panti Asuhan Amanah Cipondoh, Tangerang, pada hari Minggu, 3 Juli 2016, kegiatan buka puasa bersama anak yatim piatu ini merupakan realisasi program pengumpulan dana amal OGOT (One Goal One Thousand) yang telah dijalankan sepanjang musim 2015/2016.

Acara dibuka dengan sambutan dari korwil Bigreds Tangerang, Mahendra, pada pukul 17.30 WIB. Sekitar 40 anak usia 5-15 tahun hadir di acara tahunan ini.

Sesuai buka puasa bersama, lebih kurang 15 anggota Bigreds yang hadir bergabung dengan anak-anak panti untuk shalat maghrib berjamaah.


Para peserta buka bersama Bigreds dan anak yatim piatu dari Yayasan Panti Asuhan Amanah Cipondoh, Tangerang, pada hari Minggu, 3 Juli 2016.(ISTIMEWA)

Baca Juga:

Acara lalu dilanjutkan dengan makan malam dan ramah tamah.

Foto-foto dan santunan pun melengkapi acara komunitas yang sudah berusia empat tahun ini.

Acara ini pun mendapat sambutan yang positif dari pengurus panti asuhan.


Suasana buka bersama Bigreds dan anak yatim piatu dari Yayasan Panti Asuhan Amanah Cipondoh, Tangerang, pada hari Minggu, 3 Juli 2016.(ISTIMEWA)

"Semoga keinginan dan segala cita-cita yang diinginkan oleh Bigreds Tangerang dan khususnya para member dikabulkan oleh Allah SWT", ujar Rudi Gunawan selaku pengurus Yayasan Amanah.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Firzie A. Idris
Sumber : juara


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X