Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jadwal Semifinal Taiwan Terbuka 2016

By Diya Farida Purnawangsuni - Sabtu, 2 Juli 2016 | 07:05 WIB
Pasangan ganda campuran Indonesia, Riky Widianto/Gloria Emanuelle Widjaja, saat bertanding melawan wakil tuan rumah Lee Jhe-Huei/Hsieh Pei Chen pada babak perempat final Taiwan Terbuka yang digelar di Taipei Arena, Taiwan, Jumat (1/7/2016). Riky/Gloria menang 21-11, 21-18.
BADMINTON INDONESIA
Pasangan ganda campuran Indonesia, Riky Widianto/Gloria Emanuelle Widjaja, saat bertanding melawan wakil tuan rumah Lee Jhe-Huei/Hsieh Pei Chen pada babak perempat final Taiwan Terbuka yang digelar di Taipei Arena, Taiwan, Jumat (1/7/2016). Riky/Gloria menang 21-11, 21-18.

Pasangan ganda campuran Indonesia, Hafiz Faisal/Shela Devi Aulia, akan turun pada partai pertama babak semifinal turnamen Taiwan Terbuka yang digelar di Taipei Arena, Sabtu (2/7/2016).

Hafiz/Shela dijadwalkan bertanding melawan unggulan kelima asal China, Zheng Siwei/Chen Qingchen. Duel ini akan menjadi pertemuan pertama bagi kedua pasangan.

Selain Zheng/Chen, masih ada 10 pemain unggulan lain yang bertahan sampai babak empat besar, termasuk unggulan pertama tunggal putri Wang Shixian, unggulan pertama ganda putra Li Junhui/Liu Yuchen, dan unggulan pertama ganda putri Luo Ying/Luo Yu, yang juga berasal dari China.

Wang akan menjalani perang saudara kontra unggulan keempat He Bingjiao, sedangkan Li/Liu menjumpai unggulan ketiga sekaligus wakil tuan rumah, Lee Sheng Mu/Tsai Chia Hsin.

Sementara itu, pasangan kembar identik Luo/Luo akan bertanding menghadapi pasangan non-unggulan asal Thailand, Chaladchalam Chayanit/Phataimas Muenwong.

Berikut jadwal semifinal Taiwan Terbuka 2016 yang dimulai pukul 12.00 siang waktu setempat atau 11.00 WIB.

XD: ZHENG Siwei/CHEN Qingchen (5/CHN) vs Hafiz FAISAL/Shela Devi AULIA (INA)
MS: Tanongsak SAENSOMBOONSUK (12/THA) vs QIAO Bin (CHN)
WS: Nitchaon JINDAPOL (8/THA) vs TAI Tzu Ying (2/TPE)
XD: Riky WIDIANTO/Gloria Emanuelle WIDJAJA (INA) vs TAN Kian Meng/LAI Pei Jing (MAS)
MS: Iskandar Zulkarnain ZAINUDDIN (13/MAS) vs CHOU Tien Chen (5/TPE)
WD: LUO Ying/LUO Yu (1/CHN) vs Chaladchalam CHAYANIT/Phataimas MUENWONG (THA)
WS: WANG Shixian (1/CHN) vs HE Bingjiao (4/CHN)
WD: HUANG Dongping/ZHONG Qianxin (CHN) vs CHEN Qingchen/JIA Yifan (2/CHN)
MD: CHEN Hung Ling/Wang Chi-Lin (4/TPE) vs HUAN Kaixiang/ZHENG Siwei (5/CHN)
LI Junhui/LIU Yuchen (1/CHN) vs LEE Sheng Mu/TSai Chia Hsin (3/TPE)


Editor : Pipit Puspita Rini
Sumber : tournament software


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X