Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Meraba Perburuan Juventus Menuju Singgasana Liga Champions

By Minggu, 3 Juli 2016 | 10:45 WIB
Striker Paris Saint-Germain, Edinson Cavani , melakukan selebrasi usai mencetak  gol ke gawang Marseille di laga final Piala Prancis di Stadion Stade de France,  Paris, Prancis, 21 Mei 2016.
FRANCK FIFE/AFP
Striker Paris Saint-Germain, Edinson Cavani , melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang Marseille di laga final Piala Prancis di Stadion Stade de France, Paris, Prancis, 21 Mei 2016.

Setelah sukses merajai Seri A selama lima musim berturut-turut, sudah saatnya Juventus menempatkan target lebih tinggi. Allenatore Massimiliano Allegri memang sudah menyatakan keinginan merambah ke kancah Eropa.

Penulis: Dedi Rinaldi

Allegri menekankan bahwa kerangka berpikir Juventus dalam menatap musim baru 2016-17 ialah tidak hanya merajai kompetisi domestik, melainkan harus sukses di Liga Champions. Inilah target Juventus sesungguhnya.

Pada kancah Liga Champions musim 2015-16, Juventus sebagai harapan Italia memang cukup mengenaskan.

Tim Si Nyonya Tua hanya sampai ke babak knock-out 16 besar. Juventus terhenti setelah dikalahkan jagoan Jerman, Bayern Munchen.

Karena itu, Allegri butuh pemain-pemain baru untuk merealisasikan target tersebut.

“Jika parameternya hanya Serie A, kami yakin telah memiliki tim yang superior ketimbang tim lain. Namun, agar bersaing di Liga Champions, kami harus membentuk skuat baru,” kata Allegri.

Meski sudah mendatangkan beberapa pemain baru sekelas bek Dani Alves dari FC Barcelona dan gelandang Miralem Pjanic (AS Roma), Mario Lemina (PSG), serta melegalkan status striker Jonathan Ikone (PSG), penambahan tersebut dianggap belum cukup.

Apalagi, beberapa pemain lama juga dikabarkan akan meninggalkan Juventus.

Pada semua posisi Allegri mendambakan datangnya pemain-pemain bintang. Lantas, siapa pemain buruan Juventus demi merealisasikan impian di altar Liga Champions?

Pada posisi kiper, Juventus sepertinya belum menunjukkan minat mencari pengganti kiper gaek Gianluigi Buffon. Akan tetapi, di posisi lainnya Bianconeri sudah gencar masuk di bursa pemain.

Pada posisi bek, setelah mendapatkan Alves secara gratis dari Barcelona dan dianggap kedatangan yang penting, Allegri juga menginginkan bek timas Italia, Mattia De Sciglio yang kini dimiliki AC Milan untuk bisa bergabung.


Editor : Weshley Hutagalung
Sumber : Tabloid BOLA No. 2.677


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X