Saat ini, pencinta sepak bola sedang disuguhkan 2 turnamen besar yakni Copa America Centenario dan Piala Eropa 2016.
Copa America yang digelar di Amerika Serikat, tinggal menyisakan dua partai lagi yakni perebutan tempat ketiga serta pertandingan final antara Argentina dan Cile. Pertandingan tersebut akan digelar di MetLife Stadium, Minggu (26/6/2016).
Adapun Piala Eropa 2016 yang bergulir sejak 10 Juni di Perancis tersebut, sudah memasuki babak 16 besar.
#Flashback: @Argentina shows why they are the number one ranked team in the world vs @USSoccer. #Copa100 https://t.co/fmthY0SkvH
— Copa América 2016 (@CA2016) June 24, 2016
Lantaran waktu perhelatan turnamen berdekatan, Federasi Sepak Bola Amerika Selatan (Conmebol) menantang koleganya asal Eropa, UEFA atau Badan Tertinggi Sepak Bola Eropa, untuk menggelar sebuah pertandingan yang mempertemukan juara Copa America 2016 dengan pemenang Piala Eropa 2016.
Baca Juga:
- Lupakan Pensiun, Paul Scholes Siap Bermain di Liga India
- Pakai Kostum Maradona, Pemain Jepang Siap Cetak 10 Gol dan 10 Assist
"Kami menantang UEFA untuk menyajikan sebuah laga antara juara Copa America dan Piala Eropa 2016. Kami mengundang UEFA. Kami menantang mereka sebuah pertandingan untuk melihat siapa pemenangnya. Kami sedang menunggu jawaban dari mereka," kata Presiden Conmebol, Alejandro Dominguez.
Wacana ini kemungkinan sulit terealisasi karena klub-klub papan atas Eropa telah memiliki jadwal pramusim. Namun, laga ini bisa digelar saat jeda internasional, salah satunya pada bulan November atau musim panas mendatang.
Duel antara para jawara antarbenua sebenarnya sudah digagas oleh FIFA, yaitu Piala Konfederasi. Di turnamen tersebut, juara dari lima benua plus juara dunia dan tuan rumah akan saling beradu untuk unjuk kebolehan.
Editor | : | Jalu Wisnu Wirajati |
Sumber | : | Mirror |
Komentar