Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

AC Milan Gaet Striker Haus Gol Klub Serie B

By Jumat, 24 Juni 2016 | 17:14 WIB
Ekspresi striker Pescara, Gianluca Lapadula, dalam pertandingan Serie B menghadapi Vicenza  di Stadion Adriatico, Pescara, Italia, pada 12 Februari 2016.
GIUSEPPE BELLINI/GETTY IMAGES
Ekspresi striker Pescara, Gianluca Lapadula, dalam pertandingan Serie B menghadapi Vicenza di Stadion Adriatico, Pescara, Italia, pada 12 Februari 2016.

AC Milan melakukan manuver yang cukup mengejutkan karena sebentar lagi mendapatkan pemain Pescara, Gianluca Lapadula. Klub berjulukan Rossoneri ini mengalahkan Napoli dan Juventus, yang pada awalnya sangat getol mendapatkan tanda tangan pemain berusia 26 tahun tersebut.

Lapadula sedang menjalani tes medis di Milan, sebagai persyaratan untuk merampungkan transfer. Tes tersebut dilakukan di pusat medis La Madonnina, sebelum dia dinyatakan fit untuk bergabung dengan salah satu raksasa sepak bola Serie A tersebut.

Jika tak ada hal yang mengganggu, maka Lapadula bisa langsung menandatangani kontrak bersama Milan pada Jumat (24/6/2016) ini. Menurut laporan, Milan "hanya" menggelontorkan dana 9 juta euro (sekitar Rp 133,941 miliar) plus bonus 1 juta euro.

"Ini perpindahan yang cepat, yang mana kami inginkan," ujar Lapadula, seperti dilaporkan Gianluca Di Marzio. "Saya sangat bahagia untuk semua ini dan sangat berterima kasih kepada Galliani dan presiden."

Mantan pemain Parma ini juga berterima kasih kepada pelatih dan Pescara, yang bersedia melepaskanya untuk bergabung dengan Milan.

Baca Juga:

Memang, dalam beberapa minggu terakhir ini Lapadula menjadi rebutan Juventus dan Napoli. Tak cuma dua klub elite Serie A tersebut yang mengincarnya, karena Lazio, Sassuolo dan Genoa pun menyatakan minatnya. Tetapi Milan, yang tak pernah disebut-sebut dalam pusaran transfer tersebut, justru mendapatkan Lapadula.

Lapadula pindah ke Pescara pada Juli 2015 dengan status bebas transfer setelah Parma dinyatakan bangkrut. Dia menandatangani kontrak berdurasi empat tahun bersama klub Serie B tersebut.

Sepanjang musim 2015-2016, Lapadula memperlihatkan performa yang sangat menjanjikan dengan torehan 30 gol dalam 43 penampilan bersama Pescara. Lebih hebat lagi, semua gol itu dia ciptakan tanpa ada yang melalui titik penalti.


Editor : Aloysius Gonsaga
Sumber : Football Italia


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X