Pebalap Ducati, Andrea Iannone, menjadi yang tercepat pada sesi latihan bebas pertama GP Belanda yang berlangsung Jumat (24/6/2016).
Iannone menjadi pebalap tercepat dengan catatan putaran terbaik 1 menit 34, 349 detik. Torehan tersebut dia buat saat melakukan putaran ke-17.
10/10 for style, @andreaiannone29.
Fastest in FP1! #DutchGP https://t.co/NM0MWCNUAf
— MotoGP™ (@MotoGP) 24 Juni 2016
Pebalap asal Italia itu tampil konsisten dengan menjadi pebalap tercepat ketika sesi menyisakan 15 menit.
Iannone, who will start last on grid, fastest with 15mins to go in #DutchGP #MotoGP FP1 @andreaiannone29 pic.twitter.com/l4x4ZHiqHa
— Crash.net MotoGP (@crash_motogp) 24 Juni 2016
Maverick Vinales sempat menjadi pebalap tercepat setelah menorehkan putaran 1 menit 35, 307 detik. Iannone kemudian mencatat putaran lebih cepat menjadi 1 menit 34, 939 detik.
Memasuki sesi 35 menit berjalan, posisi sebagai pebalap tercepat terus dia pertahankan meskipun cuaca mendung.
Baca Juga:
- Lupakan Pensiun, Paul Scholes Siap Bermain di Liga India
- Pakai Kostum Maradona, Pemain Jepang Siap Cetak 10 Gol dan 10 Assist
- Messi Sebut Asosiasi Sepak Bola Argentina sebagai Bencana
Iannone terus mempertajam putaran terbaiknya hingga memastikan diri sebagai pebalap tercepat pada sesi yang berlangsung selama 45 menit tersebut.
Rekan satu timnya, Andrea Dovizioso, menjadi pebalap kedua tercepat dengan putaran terbaik 1 menit 34, 575 detik.
Sementara itu, duo pebalap Movistar Yamaha, Jorge Lorenzo dan Valentino Rossi, masing-masing menjadi pebalap keeenam dan ketujuh tercepat.
Para pebalap akan kembali ke lintasan untuk menjalani sesi latihan kedua, Jumat (24/6/2016) mulai pukul 14.05 waktu setempat atau pukul 19.05 WIB.
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | Twitter Crash, Twitter MotoGP |
Komentar