Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Menanti Tiga Pemain Yang Akan Sempurnakan Persipura

By Suci Rahayu - Kamis, 23 Juni 2016 | 09:00 WIB
Para pemain Persipura saat berlatih di Batu, Malang, beberapa waktu lalu.
SUCI RAHAYU/JUARA.NET
Para pemain Persipura saat berlatih di Batu, Malang, beberapa waktu lalu.

Persipura tetaplah Persipura. Meskipun sempat terseok pada awal perjalanan di Kejuaraan Sepak Bola Torabika (TSC) 2016. Namun, kini tim berjuluk Mutiara Hitam sudah kembali menemukan permainan terbaiknya dan menembus papan atas klasemen.

Hingga pekan ketujuh, Persipura sukses mengamankan posisi kedua klasemen TSC 2016. Empat kemenangan beruntun juga mereka rangkum.

Meski begitu, kapten tim Boaz Solossa yakin permainan mereka masih bisa lebih baik.

"Kami masih bisa lebih baik lagi. Masih ada Ian Kabes, Manu Wanggai, dan Ruben Sanadi yang akan menambah kekuatan kami. Namun, mereka masih cedera saat ini," ucap Boaz.


(SUCI RAHAYU/JUARA.NET)

Baca Juga:

Boaz memang benar. Tiga pemain tersebut bisa memberikan suntikan kekuatan ekstra untuk Persipura. Baik Ian, Manu, maupun Ruben merupakan pemain inti dari tim Persipura. Mereka juga biasa mengisi skuat timnas Indonesia.

Pemain 29 tahun itu lantas membeberkan bagaimana kondisi termutakhir tiga rekanya tersebut. Menurut Boaz, tiga pemain pilar ini akan siap bermain dalam durasi satu bulan yang akan datang.

"Mungkin butuh waktu sekitar dua minggu bagi mereka untuk bisa kembali berlatih lalu pelatih akan kembalikan kondisi permainan dan kepercayaan diri mereka," ujar Boaz.

"Maksimal satu bulan lagi, mereka sudah bisa kembali dan membah kekuatan tim Persipura," kata sang kapten. 

[video]http://video.kompas.com/e/4942236104001_v1_pjuara[/video]


Editor : Jalu Wisnu Wirajati
Sumber : juara.net


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X