Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pelatih Persija Impikan Brasil Dibesut Eks Bos AC Milan dan Inter Milan

By Segaf Abdullah - Senin, 20 Juni 2016 | 16:32 WIB
Pelatih Persija, Paulo Camargo menyambut baik kedatangan Bambang Pamungkas dalam latihan pagi di Lapangan Villa 2000, Tangerang Selatan, Senin (24/4/2016).
HERKA YANIS PANGARIBOWO/BOLA/JUARA.NET
Pelatih Persija, Paulo Camargo menyambut baik kedatangan Bambang Pamungkas dalam latihan pagi di Lapangan Villa 2000, Tangerang Selatan, Senin (24/4/2016).

Pelatih Persija Jakarta, Paulo Camargo, kembali menyoroti rekam jejak Brasil dalam ajang Copa America Centenario 2016. Pelatih berusia 49 tahun itu mengungkapkan kekecewaannya dengan performa negaranya tersebut.

Paulo Camargo mengaku tidak menaruh minat untuk mengikuti pergelaran Piala Eropa 2016.

Pelatih kelahiran Sao Paulo, Brasil itu memilih memusatkan perhatian pada ajang yang digelar untuk memeringati 100 tahun digelarnya Copa America tersebut.

Pada Copa America 2016, Brasil memang bermain buruk. Bahkan, tim Samba, julukan timnas Brasil, tidak bisa lolos dari fase grup.

Imbasnya, sang pelatih, Carlos Dunga, dipecat.

Mengetahui hal tersebut, Camargo mencoba menganalisis mengapa Brasil bermain tidak maksimal.

Menurut eks pelatih Persibo Bojonegoro itu tim Samba tidak memiliki jenderal yang dapat mengayomi para pemain mudanya.

"Brasil tidak bermain baik karena terlalu banyak membawa pemain muda. Tidak ada Neymar dan Willian. Hal itu yang membuat Brasil kurang menggigit pada Copa America kali ini," ucap Camargo medio pekan lalu.

[video]http://players.brightcove.net/4386485688001/5f5050ba-12eb-4380-b837-257aded67fbc_default/index.html?videoId=4959958339001&preload=none[/video]

Selain itu, dipecatnya pelatih Dunga pun menjadi pembahasan Camargo.


Editor : Firzie A. Idris
Sumber : juara


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X