Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jadwal Pemusatan Latihan Pramusim Klub Serie A

By Senin, 20 Juni 2016 | 15:30 WIB
Para pemain Juventus saat melakoni sesi latihan di Vinovo menjelang duel Liga Champions lawan Sevilla, 7 Desember 2015.
MARCO BERTORELLO/AFP
Para pemain Juventus saat melakoni sesi latihan di Vinovo menjelang duel Liga Champions lawan Sevilla, 7 Desember 2015.

Ketika kompetisi memasuki masa istirahat, klub-klub Serie A melanjutkan tradisi program ritiro alias pemusatan latihan musim panas.

Mayoritas klub peserta Serie A 2016-2017 sudah merilis jadwal pelaksanaan kamp latihan beserta lokasinya.

Di antara mereka, Bologna menjadi klub pertama yang memulai program ritiro, yakni pada 26 Juni-3 Juli di Castiadas, Sardinia.

Juventus dan Milan melanjutkan tradisi memulai pemusatan di markas latihan mereka masing-masing, Vinovo dan Milanello.

Baca Juga:

Setelah itu, Juventus bertolak untuk melakoni tur ekshibisi Australia-Asia, sedangkan Milan menuju Amerika Serikat.

Tur serupa akan dilakoni Inter Milan setelah menggelar ritiro di lokasi langganan mereka di wilayah dataran tinggi Italia Utara, Riscone di Brunico.

Berikut jadwal pemusatan latihan klub peserta Serie A 2016-2017.

  • ATALANTA: belum ditentukan (-)
  • BOLOGNA: 26 Juni-3 Juli (lokasi di Castiadas), 10-26 Juli (Castelrotto), 26 Juli-5 Agustus (Kitzbuhel; Austria)
  • CAGLIARI: 9-21 Juli (Peio), 21-28 Juli (Aritzo)
  • CHIEVO: 7-16 Juli (Brentonico), 19-30 Juli (San Zeno)
  • CROTONE: belum ditentukan (-)
  • EMPOLI: 10-23 Juli (Sestola)
  • FIORENTINA: 9-24 Juli (Moena)
  • GENOA: 11-23 Juli (Neustift; Austria), 1-6 Agustus (Bardonecchia)
  • INTER: 6-15 Juli (Riscone di Brunico), mulai 17 Juli (tur ke Amerika Serikat)
  • JUVENTUS: 5 Juli (Vinovo), mulai 17 Juli (tur ke Australia-Asia)
  • LAZIO: 6-7 Juli (Formello), 8-23 Juli (Auronzo di Cadore)
  • MILAN: 7-22 Juli (Milanello), mulai 22 Juli (tur ke AS)
  • NAPOLI: 9-30 Juli (Dimaro)
  • PALERMO: belum ditentukan (Bad Kleinkirchen; Austria)
  • PESCARA: 14-22 Juli (Rivisondoli), 22 Juli-3 Agustus (Palena)
  • ROMA: 9-17 Juli (Pinzolo)
  • SAMPDORIA: 19-30 Juli (Ponte di Legno)
  • SASSUOLO: 4-16 Juli (Mallez)
  • TORINO: 14-26 Juli (Bormio)
  • UDINESE: belum ditentukan (Udine)

[video]http://video.kompas.com/e/4907290866001_ackom_pballball[/video]


Editor : Beri Bagja
Sumber : Sportmediaset


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X