Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

PSSI Terima Delegasi FIFA dan AFC, Ini Pembahasan Mereka

By Segaf Abdullah - Senin, 20 Juni 2016 | 15:26 WIB
Acting President PSSI Hinca Panjaitan (kiri) dan Sekjen PSSI Azwan Karim seusai menerima delegasi FIFA dan AFC di Kantor PSSI, Senayan, Senin (23/5/2016).
SEGAF ABDULLAH/JUARA.NET
Acting President PSSI Hinca Panjaitan (kiri) dan Sekjen PSSI Azwan Karim seusai menerima delegasi FIFA dan AFC di Kantor PSSI, Senayan, Senin (23/5/2016).

Pelaksana tugas Ketua PSSI, Hinca Panjaitan, menerima kedatangan delegasi dari FIFA dan AFC pada Senin (20/6/2016). Dia mengatakan kehadiran perwakilan induk organisasi sepak bola dunia dan Asia tersebut untuk mengetahui perkembangan PSSI pascapencabutan sanksi FIFA pada 13 Mei 2016 lalu.

FIFA mengutus Primo Corvaro sedangkan AFC diwakilkan oleh Sanjeevan Balasingam.

Keduanya menjabat sebagai Director of Member Association alias perwakilan dari bidang yang ditunjuk untuk mengetahui perkembangan negara-negara anggota.

"Kami berdiskusi tentang perkembangan apa saja setelah PSSI bebas dari sanksi FIFA. Mereka juga memberikan wejangan-wejangan kepada kami," ucap Hinca di Kantor PSSI, Senayan, Jakarta Selatan.

Namun, Hinca mengatakan belum ada pembahasan mengenai Kongres Luar Biasa (KLB) yang digagas oleh K-85.

Politikus Partai Demokrat tersebut hanya menerima perintah untuk menjalankan organisasi dengan baik dan melaksanakan lima agenda reformasi yang direncanakan PSSI setelah lepas dari sanksi FIFA.

Hinca kembali menyatakan jika pertemuan kali ini hanya membahas hal-hal general. Selain itu, perwakilan FIFA dan AFC tersebut ingin memastikan apakah PSSI sudah berjalan dengan semestinya.

"Kami hanya membicarakan hal yang umum saja. Kami memberikan laporan tentang PSSI setelah terhitung 45 hari bebas dari sanksi FIFA," katanya.

Sementara itu, PSSI juga mengagendakan pertemuan kembali dengan keduanya yang akan dilaksanakan, Selasa (21/6/2016).

Rencananya, pertemuan kedua tersebut akan membahas hal-hal lebih teknis.

[video]http://players.brightcove.net/4386485688001/5f5050ba-12eb-4380-b837-257aded67fbc_default/index.html?videoId=4958032779001&preload=none[/video]


Editor : Firzie A. Idris
Sumber : juara


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X