Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Rio Akan Start di Depan Wehrlein dan Button

By Delia Mustikasari - Sabtu, 18 Juni 2016 | 21:37 WIB
Pebalap Manor Racing asal Indonesia, Rio Haryanto, ketika sedang menjalani sesi konferensi pers jelang GP Eropa di Sirkuit Baku, Azerbaijan, Kamis (16/6/2016).
MANOR GRAN PRIX RACING LTD
Pebalap Manor Racing asal Indonesia, Rio Haryanto, ketika sedang menjalani sesi konferensi pers jelang GP Eropa di Sirkuit Baku, Azerbaijan, Kamis (16/6/2016).

Pebalap Manor Racing asal Indonesia, Rio Haryanto, mencatat hasil positif setelah menjalani sesi kualifikasi pada GP Eropa di Sirkuit Baku, Azerbaijan, Sabtu (18/6/2016).

Rio menempati posisi start ke-17 pada balapan GP Eropa yang akan berlangsung Minggu (19/6/2016). Hasil ini merupakan yang terbaik bagi Rio selama menjalani sesi kualifikasi Formula 1.

Dia akan start di depan rekan satu timnya, Pascal Wehrlein (Jerman) dan Jenson Button (McLaren) yang masing-masing menempati posisi start ke-18 dan ke-19.

Pada tujuh edisi balapan sebelumnya, Rio selalu menjalani start di posisi ke-21 atau posisi ke-22.

Pole position diraih Nico Rosberg (Mercedes). Rosberg mencatat putaran terbaik 1 menit 42, 758 detik. Adapun Daniel Ricciardo (Red Bull) akan start dari posisi kedua.

Baca Juga:

Sementara itu, pebalap Force India, Sergio Perez, menyelesaikan sesi dengan berada di posisi kedua.

Namun, dia mendapat grid penalty yang membuatnya mundur lima posisi karena harus mengganti gearbox setelah mengalami crash pada sesi latihan ketiga. Pebalap asal Meksiko ini akan start di posisi ke-7.

Melengkapi susunan pebalap di garis start adalah pebalap Ferrari, Sebastian Vettel, yang akan start di baris kedua bersama rekan satu timnya, Kimi Raikkonen.

Sementara itu, Lewis Hamilton (Mercedes) akan start di posisi ke-10 setelah mengalami insiden saat melewati tikungan 7.

Balapan GP Eropa akan berlangsung Minggu (19/6/2016) mulai pukul 14.00 (20.00 WIB).


Editor : Delia Mustikasari
Sumber : Twitter Formula 1, Twitter Manor Racing


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X