MALANG, JUARA.net – Panitia pelaksana (panpel) pertandingan Arema tak hanya memantau suporternya, Aremania. Namun, mereka juga memantau Jakmania, pendukung Persija Jakarta, jelang laga Minggu (19/6/2016).
Arema akan menjamu Persija di Stadion Kanjuruhan, Kabupaten Malang akhirr pekan ini. Peringatan keras pun diberikan kepada Jakmania, yang menyaksikan pertandingan secara langsung perjuangan klub kebanggaan mereka.
”Imbauan tidak hanya untuk Aremania, tetapi juga pada Jakmania. Kami memberlakukan perlakuan yang sama mulai saat antisipasi serta jika ada pelanggaran,” ujar Ketua panpel Arema, Abdul Haris.
”Kami minta Jakmania mematuhi peraturan yang sudah ditetapkan."
Ketua Panpel Arema, Abdul Haris
Agar tidak terjadi salah paham saat di lapangan, Haris sudah memanggil beberapa perwakilan Jakmania. Semua untuk melakukan koordinasi terkait pelaksanaan pertandingan.
”Kami minta Jakmania mematuhi peraturan yang sudah ditetapkan. Jika memang ada pelanggaran, maka akan dilakukan penangkapan di tempat,” tutur pria yang juga kepala UPTD Stadion Kanjuruhan ini.
Langkah tersebut dilakukan oleh panpel Arema karena mereka tidak ingin kecolongan ketiga kalinya. Sebelumnya pada dua laga home Arema, manajemen tim berjulukan Singo Edan sudah mendapatkan sanksi.
Baca juga:
- Pusamania Borneo Pesta Gol, Barito Putera Gagal Menang
- Timnas Malaysia Tumbang di Port Moresby
- Almarhum Fahreza Satukan Jakmania, Viking, Bonek, dan Aremania
Sanksi itu berupa denda dengan total Rp 25 Juta. Panpel Arema tak ingin insiden cerawat pada pertandingan Madura United kontra Persiba Balikpapan di Stadion Gelora Bangkalan, Senin (13/6/2016), terjadi di Kanjuruhan.
Sebab, Madura United dapat hukuman sangat berat yaitu menjalani tiga pertandingan kandang usiran. Panpel Arema berencana memperketat keamanan di pintu-pintu masuk serta berkoordinasi dengan aparat kepolisian.
Terlepas dari peringatan oleh panpel Arema tersebut, Jakmania sejak Sabtu (18/6/2016), sudah terlihat berada di sudut-sudut Kota Malang. Data yang dihimpun oleh panpel Arema, jumlah Jakmania yang hadir di Stadion Kanjuruhan sekitar 3000.
Editor | : | Estu Santoso |
Sumber | : | juara |
Komentar