Pebalap Mercedes, Lewis Hamilton, kembali menjadi yang tercepat pada sesi latihan ketiga GP Eropa di Sirkuit Baku, Azerbaijan, Sabtu (18/6/2016).
Pebalap asal Inggris ini mencatat putaran terbaik 1 menit 44, 352 detik. Rekan satu timnya, Nico Rosberg, menjadi pebalap kedua tercepat dengan torehan 1 menit 44, 610 detik.
Sementara itu, pebalap Manor Racing asal Indonesia, Rio Haryanto berada di posisi ke-21 dengan catatan putaran terbaik 1 menit 47, 379 detik.
Dia berada satu tempat di atas Valtteri Bottas (Williams) yang berada di posisi ke-22. Rekan satu tim Rio, Pascal Wehrlein (Jerman) berada di posisi lebih baik dengan menempati urutan ke-17.
Red Flag due to a coming together for PER & the wall. That's our session end. We're P17 Pascal 1:47.100 & P21 Rio 1:47.556. 19 & 18 laps.
— Manor Racing (@ManorRacing) 18 Juni 2016
Mengawali sesi kali ini pebalap Force India, Nico Hulkenberg, menjadi pebalap tercepat dengan torehan 1 menit 47, 193 detik.
.@HulkHulkenberg goes fastest (1:47.193) early in #FP3 #EuropeGP #F1 pic.twitter.com/uS3wQQGffG
— Formula 1 (@F1) 18 Juni 2016
Ketika sesi memasuki 25 menit berjalan, Rosberg menjadi pebalap tercepat. Dia unggul atas Hamilton dan Daniel Ricciardo (Red Bull).
.@nico_rosberg goes fastest #FP3 TOP 10 (25 mins)
ROS
HAM
RIC
BUT
PER
VES
HUL
SAI
GRO
GUT#EuropeGP #F1 pic.twitter.com/NCpI9gVfor— Formula 1 (@F1) 18 Juni 2016
Rosberg juga masuk dalam daftar teratas pencatat speed trap.
SPEED TRAP: Rosberg flying, so are @ForceIndiaF1 #EuropeGP #F1 pic.twitter.com/SfvYPAI13V
— Formula 1 (@F1) 18 Juni 2016
Pebalap asal Jerman tersebut mempertahankan posisi terdepan hingga sesi menyisakan 5 menit.
HUL goes 2nd fastest to split the @MercedesAMGF1 #FP3 TOP 5 (5 mins to go)
— Formula 1 (@F1) 18 Juni 2016
ROS
HUL
HAM
RIC
VET#EuropeGP #F1 pic.twitter.com/4LD30RWC23
Baca Juga:
- Cristiano Ronaldo Dituding sebagai Pria Paling Sombong di Bumi
- Messi Akan Dibunuh Jika Cukur Janggut
Menjelang sesi berakhir, mobil yang dikendarai pebalap Force India, Sergio Perez, mengalami crash ketika hendak menuju terowongan di tikungan ke-15.
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | Twitter Formula 1 |
Komentar