Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Goran Gancev Antisipasi Serangan Balik Persija

By Ovan Setiawan - Sabtu, 18 Juni 2016 | 02:01 WIB
Goran Gancev saat menjalani latihan di Stadion Gajayana Kota Malang pada Selasa 14 Juni 2016.
OVAN SETIAWAN/JUARA.net
Goran Gancev saat menjalani latihan di Stadion Gajayana Kota Malang pada Selasa 14 Juni 2016.

Bek tengah Arema Cronus asal Makedonia, Goran Gancev, cukup optimistis jelang berhadapan dengan Persija Jakarta dalam lanjutan TSC 2016 di Stadion Kanjuruhan Kabupaten Malang pada Minggu (19/6/2016).

Goran menyebut bahwa Persija dalam pertandingan tersebut kemungkinan akan bertahan, namun dia juga tidak akan lengah dalam mengantisipasi serangan balik tim berjuluk Macan Kemayoran tersebut.

“Mereka mungkin akan menjaga hasil imbang, tetapi kami tidak lengah, antisipasi terhadap serangan balik harus dilakukan,” ungkap mantan pemain Pusamania Borneo FC ini.

Goran menilai bahwa Persija sangat serius dalam melakukan persiapan. Kekuatan mereka saat ini berubah total dibandingkan pada saat kalah dari Arema pada babak penyisihan grup B Piala Bhayangkara di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali pada Jumat (25/3/2016) lalu.

“Persija sangat serius dalam menyiapkan tim, mereka memiliki pemain yang berkualitas, hal itu ditunjukkan dengan komposisinya di klasemen seperti saat ini,” imbuh Goran.

Baca Juga:

Persija saat ini terus membayangi Arema. Mereka berada di posisi ketiga klasemen sementara TSC dengan raihan 11 poin dari 6 pertandingan yang sudah dijalani. Jika Arema lengah maka bukan tidak mungkin tim asuhan Paulo Camargo tersebut akan menggusur Arema dari puncak klasemen.

“Kami akan bekerja keras untuk memenangkan pertandingan, mungkin 120 persen tenaga akan kami keluarkan untuk bisa merayakan kemenangan bersama Aremania,” ujarnya.

Pertandingan melawan Persija menjadi penampilan perdana bagi Goran setelah dia mengalami cedera patah tulang di salah satu jari tangan kanannya. Karena cedera tersebut, Goran harus absen saat Arema melakoni pertandingan away ke kandang PSM Makassar.


Editor : Aloysius Gonsaga
Sumber : juara


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X