Bek sekaligus kapten Persija Jakarta, Ismed Sofyan, siap tempur melawan Arema Cronus. Pemain berusia 36 tahun itu berambisi memupus rentetan hasil minor tim Ibu Kota saat bertandang ke Stadion Kanjuruhan, Kab. Malang.
Ismed Sofyan dkk dijadwalkan melawan Arema di Stadion Kanjuruhan, Kab. Malang, Minggu (19/6/2016). Laga ini merupakan partai pekan ketujuh TSC 2016.
Menjelang laga tersebut, Ismed menyatakan sudah siap 100 persen untuk meneruskan tren positif Persija di TSC sejauh ini. Tercatat, hingga pekan keenam, tim berjulukan Macan Kemayoran itu duduk manis di tangga ketiga tabel klasemen sementara.
Anak asuh Paulu Camargo mengumpulkan 11 poin.
Baca juga:
- Lebih Dekat dengan Maradona, Fisioterapis 'Penyembuh' Gonzales
- Rahasia Kekompakan Pemain Madura United di Luar Lapangan
- Terdampar di Papan Tengah, Semen Padang Punya Misi Khusus
"Kami tengah menjaga fokus untuk laga kontra Arema. Selama ini, kami kerap kesulitan meraih poin saat bertandang ke Kanjuruhan," ucap Ismed selepas sesi latihan Persija, Kamis (16/6/2016) sore.
Demi menjaga asa tersebut, Ismed memastikan rekan setimnya dalam kondisi siap tempur. Selain itu, eks pemain Persijatim Jakarta Timur itu berharap Persija dapat meraih hasil maksimal dalam tur Malang kali ini.
"Para pemain Persija sudah siap untuk melawan Arema. Kami ingin bermain seoptimal mungkin untuk meraih hasil positif di Malang," tuturnya.
Hasrat Ismed tersebut memang cukup berasalan. Tercatat, dua perjumpaan terakhir Persija kontra tuan rumah Arema di Stadion Kanjuruhan terjadi di Piala Bhayangkara, Jumat (24/3/2016) dan uji coba pada 16 April 2016).
Dalam dua pertemuan terakhir tersebut, Persija kalah dengan skor sama 0-1.
Editor | : | Estu Santoso |
Sumber | : | juara |
Komentar