Hans-Kristian Vittinghus sukses menjaga tradisi pebulu tangkis tunggal putra Denmark untuk lolos ke babak final pada Australia Terbuka 2016 yang digelar di Sydney Olympic Park, 7-12 Juni.
Vittinghus mencapai babak final setelah mengalahkan Srikanth Kidambi (India), 22-20, 21-13, pada babak semifinal, Sabtu (11/6/2016).
Setahun lalu, Viktor Axelsen melaju ke babak final seusai memenangi perang saudara melawan Jan O Jorgensen dengan skor 21-17, 21-15.
Vittinghus membuka gim kesatu dengan cukup baik. Dia mengungguli Kidambi 9-6 setelah meraih tiga poin beruntun.
Keunggulan ini terus dijaga Vittinghus sampai kedudukan 17-14. Tetapi, lima poin beruntun yang dimenangi Kidambi membuat gim kesatu berjalan sengit dan harus diakhiri dengan adu setting.
Dua poin beruntun yang dimenangi Vittinghus berikutnya memastikan gim kesatu menjadi miliknya.
Baca Juga:
- Cristiano Ronaldo: Saya yang Terbaik dalam Dua Dekade Terakhir
- Main Terlalu Menghibur, Pogba Dikritik Pelatih Timnas
- De Gea: Kebohongan Ini Hanya Membuat Saya Makin Kuat!
Unggul satu gim menambah kepercayaan diri Vittinghus. Pada perebutan poin-poin awal, Vittinghus memimpin skor 6-3.
Setelahnya, pemain berperingkat ke-12 dunia ini tak pernah sekalipun berada dalam posisi tertinggal. Vittinghus pun memastikan satu tempat pada babak final.
Bagi Vittinghus, ini merupakan laga final pertamanya pada turnamen berlevel superseries.
Pada babak final, Vittinghus akan bertemu pemenang duel antara pemain muda Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting, dan wakil Korea Selatan, Jeon Hyeok-jin.
Editor | : | Pipit Puspita Rini |
Sumber | : | juara |
Komentar