Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Persiapan Anthony Ginting Menghadapi Laga Perempat Final

By Delia Mustikasari - Kamis, 9 Juni 2016 | 19:18 WIB
Pebulu tangkis tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting, mengepalkan tangan setelah memastikan kemenangan atas Sameer Verma (India), pada laga babak kedua yang berlangsung di Sydney Olympic Park, Kamis (9/6/2016).
BADMINTON INDONESIA
Pebulu tangkis tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting, mengepalkan tangan setelah memastikan kemenangan atas Sameer Verma (India), pada laga babak kedua yang berlangsung di Sydney Olympic Park, Kamis (9/6/2016).

Pebulu tangkis tunggal putra nasional, Anthony Sinisuka Ginting, menjadi satu-satunya wakil Merah Putih yang tersisa di nomor tersebut pada babak perempat final Australia Terbuka.

Anthony melangkah ke babak delapan bessr setelah sukses revans atas Sameer Verma, India, 11-21, 21-7, 21-19 setelah bertarung di Sydney Olympic Park, Kamis (9/6/2016).

Sebelumnya mereka pernah bertemu pada babak kualifikasi All England 2016. Saat itu, Anthony kalah dari Verma, 17-21, 13-21.

"Pada gim pertama, saya masih ingin cepat menang. Padahal, pukulannya bisa dibilang biasa-biasa aja sehingga dia mengikuti pola saya dan menunggu kesalahan saya," kata Anthony seusai laga.

Anthony selanjutnya mencoba menikmati permainan pada gim kedua dengan bermain lebih sabar.

"Kalau ada kesempatan, baru saya menyerang. Pada gim ini dia mulai merasakan apa yang saya rasakan pada gim pertama sehingga banyak melakukan kesalahan sendiri," tutur Anthony.

"Pada gim ketiga, kami sudah sama-sama tahu permain sehingga kami bermain sabar. Saya tidak ingin mudah menyerang," ucap Anthony.

Baca Juga:

Pada babak perempat final, Anthony akan menghadapi peringkat teratas dunia, Chen Long dan dia berharap bisa memberi kejutan.

"Siapa pun lawannya tentu saya ingin bermain terbaik. Yang terpenting, saya tetap menjaga pikiran dan semangat. Jangan percaya diri berlebihan, fokus, jangan mati sendiri, dan jangan gampang dimatikan lawan," tutur Anthony.


Editor : Delia Mustikasari
Sumber : badmintonindonesia.org


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X