0. Pada pertandinga persahabatan di Stadion Wiradadaha, Kota Tasikmalaya, Sabtu (4/6/2016), Zulham Zamrun turut mencetak gol.
Zulham Zamrun yang baru pulih dari cedera parah dan dinilai masih trauma, membobol gawang Persikotas pada menit ke-80. Sebelumnya, Tantan mencetak dua gol pada menit ke-14 dan 21.
Tiga gol lainnya disumbangkan oleh Sergio van Dijk (31'), Purwaka Yudi Pratomo (42'), dan Taufiq (55').
Pada pertandingan yang berlangsung 2x40 menit ini, skuat Persib mendominasi jalannya pertandingan. Sejak kick-off, Tantan dkk langsung menekan pertahanan tuan rumah.
”Anak-anak tadi bermain cukup semangat, walaupun ini hanya sebatas persahabatan."
Manajer Persib, Umuh Muchtar
Persib yang mayoritas menampilkan pemain pelapis ini, sudah bisa merobek gawang Persikotas pada menit ke-14 melalui sepakan Tantan, seusai memanfaatkan umpan dari Jajang Sukmara.
Sementara itu, memasuki menit-menit akhir babak kedua, Zulham Zamrun yang sejak babak pertama mendapatkan banyak peluang akhirnya mampu merobek gawang Persikotas. Ini gol pertamanya semenjak kembali ke Persib.
Baca juga:
Seusai pertandingan, Manajer Persib, Umuh Muchtar mengaku cukup puas dengan penampilan tim berjulukan Maung Bandung. Menurut Umuh, walaupun laga tersebut merupakan persahabatan, tetapi pemain kedua tim cukup bersemanagat.
Selain itu, antusias bobotoh yang memadati stadion hingga pinggir lapangan juga mendapat pujian dari Umuh.
”Anak-anak tadi bermain cukup semangat, walaupun ini hanya sebatas persahabatan. Di sini bobotohnya juga sangat luar biasa, mereka antusias untuk menyaksikan langsung Persib,” tutur Umuh.
Editor | : | Estu Santoso |
Sumber | : | juara |
Komentar