Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tidak Tampil di Copa America, Neymar Adu Juggling dengan Bieber

By Wisnu Nova Wistowo - Jumat, 3 Juni 2016 | 22:49 WIB
Pesepak bola FC Barcelona, Neymar Junior, berada di ruang istirahat tim bismol Amerika, New York Mets, sebelum pertandingan melawan Chicago White Sox di Stadion Citi Field, New York, Amerika Serikat, pada 31 Mei 2016.
AL BELLO/GETTY IMAGES
Pesepak bola FC Barcelona, Neymar Junior, berada di ruang istirahat tim bismol Amerika, New York Mets, sebelum pertandingan melawan Chicago White Sox di Stadion Citi Field, New York, Amerika Serikat, pada 31 Mei 2016.

Bomber FC Barcelona, Neymar (24), dipastikan tidak terlibat dengan kiprah Brasil di ajang Copa America 2016 di Amerika Serikat (AS).

Meski tidak terlibat dengan kesibukan berlatih dan melakukan persiapan bersama skuat timnas Brasil, Neymar diketahui berada di AS.

Baca Juga:

Neymar berada di AS guna turut memberikan dukungan terhadap kiprah rekan-rekannya di Copa Amerika 2016.

Jumat (3/6/2016) waktu setempat, Neymar diketahui tengah bersama penyanyi muda papan atas Justin Bieber.

Di sela-sela kebersamaan mereka unjuk kebolehan di halaman belakang rumah. Secara bergantian Neymar dan Bieber melakukan aksi juggling. Aksi tersebut pun diunggah Bieber lewat akun instagram pribadi miliknya.

 

@neymarjr and I messin around in my backyard

A video posted by Justin Bieber (@justinbieber) on

Neymar tidak bermain di Copa America karena diprioritaskan membela Tim Samba di Olimpiade 2016 di Rio de Janeiro, sesuai kesepakatan Barcelona dan Federasi Sepak Bola Brasil (CBS).

Barcelona tidak ingin Neymar bermain di dua turnamen sekaligus karena pergelaran Copa America 2016 dan Olimpiade Rio de Janeiro berdekatan. Copa America akan berlangsung mulai 3 Juni 2016, sedangkan Olimpiade Rio de Janeiro dimulai pada 3 Agustus.


Editor : Weshley Hutagalung
Sumber : Instagram


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X