Kejutan masih terjadi pada babak perempat final turnamen BCA Indonesia Open Superseries Premier yang berlangsung di Istora Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Jumat (3/6/2016).
Sampai putaran delapan besar usai, hanya pasangan ganda campuran asal China, Xu Chen/Ma Jin, juara bertahan yang berhasil menembus semifinal.
Xu/Ma melangkah ke babak semifinal setelah mengalahkan unggulan keempat dari Denmark, Joachim Fischer-Nielsen/Christinna Pedersen, 18-21, 21-19, 21-19.
Sementara itu, juara bertahan ganda putra asal Korea Selatan, Ko Sung-hyun/Shin Baek Cheol, gagal mengulang prestasi setahun lalu.
Baca Juga:
- 9 Pemain dengan Bayaran Tertinggi di Piala Eropa 2016
- Fernando Torres: Cavani?
- Muhammad Ali Dirawat di Rumah Sakit
Duet Ko/Shin dikalahkan unggulan pertama sekaligus rekan senegara mereka, Lee Yong-dae/Yoo Yeon-seong, pada pertandingan perempat final.
Sebelumnya, Indonesia Open sudah kehilangan tiga juara bertahan yakni Kento Momota (tunggal putra), Ratchanok Intanon (tunggal putri), dan Tang Jinhua/Tian Qing (ganda putri).
Momota tak bisa mempertahankan gelar lantaran mendapat sanksi dari federasi bulu tangkis Jepang. Intanon terjegal pada babak pertama, sedangkan Tang/Tian tidak turun sebagai pasangan.
Tahun ini, Tang bertandem dengan Huang Yaqiong, sementara Tian kembali dipasangkan dengan Zhao Yunlei.
Editor | : | Pipit Puspita Rini |
Sumber | : | juara |
Komentar