Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Buru Gelar Grand Slam Perdana, Muguruza Tantang Serena

By Jumat, 3 Juni 2016 | 21:52 WIB
Petenis Spanyol, Garbine Muguruza mengembalikan bola kepada Samantha Stosur pada semifinal Prancis Terbuka di Suzanne-Lenglen Court, Stade Roland Garros, Paris, Jumat (3/6/2016).
JULIAN FINNET/GETTY IMAGES
Petenis Spanyol, Garbine Muguruza mengembalikan bola kepada Samantha Stosur pada semifinal Prancis Terbuka di Suzanne-Lenglen Court, Stade Roland Garros, Paris, Jumat (3/6/2016).

PARIS, JUARA.net – Petenis unggulan empat asal Spanyol, Garbine Muguruza menembus final Prancis Terbuka 2016. Muguruza berpeluang memenangi turnamen grand slam pertama, walau harus berhadapan dengan juara bertahan sekaligus unggulan pertama, Serena Williams.

Pada semifinal yang berlangsung Jumat (3/6/2016), Garbine Muguruza berhasil memenangi laga dalam dua set langsung. Petenis berusia 22 tahun itu mengalahkan wakil Australia, Samantha Stosur dengan skor 6-2 dan 6-4.

Dengan bermodal hanya lima ace atau unggul dua dari Stosur, Muguruza mampu menembus final. Catatan positif ini merupakan yang kedua baginya. Tahun lalu, Muguruza sukses menembus final Wimbledon.

Sayang, petenis kelahiran Caracas, Venezuela itu ditumbangkan calon lawannya di final Roland Garros ini, Serena Williams dengan skor 6-4 dan 6-4.

Baca juga:

”Saya sangat senang," kata Muguruza dalam konferensi pers pasca-pertandingan.

”Ini agak sulit, karena saya ingin menang cepat dan menguasai permainan atas Samantha. Tetapi, dia  pemain tenis yang hebat, walau saya akhirnya berhasil,” lanjutnya.

Sementara itu, Serena menyusul lolos ke final setelah menundukkan petenis non-unggulan asal Belanda, Kiki Bertens. Petenis asal Amerika Serikat (AS) itu menang dengan skor 7-6 (9-7) dan 6-4.

Untuk rekor pertemuan antara Serena kontra Muguruza, selain di Wimbledon 2015, sudah terjadi tiga kali. Dari empat laga itu, Serena menang tiga kali dan Muguruza baru unggul sekali.

Satu-satunya kemenangan Muguruza atas Serena terjadi pada babak kedua Prancis Terbuka 2014. Namun, Muguruza akhirnya terhenti pada perempat final setelah dikalahkan Maria Sharapova, yang akhirnya jadi juara.


Editor : Estu Santoso
Sumber : WTATennis.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X