Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Indra Sjafri Buang Peluang Latih Timnas?

By Segaf Abdullah - Kamis, 2 Juni 2016 | 23:45 WIB
Pelatih Bali United, Indra Sjafri memberikan keterangan usai timnya dikalahkan Persib di Stadion Si Jalak Harupat, Kab Bandung, Sabtu (14/5/2016) malam.
BUDI KRESNADI/BOLA/JUARA.NET
Pelatih Bali United, Indra Sjafri memberikan keterangan usai timnya dikalahkan Persib di Stadion Si Jalak Harupat, Kab Bandung, Sabtu (14/5/2016) malam.

Pelatih Bali United, Indra Sjafri, mengisyaratkan untuk mundur dari pencalonan sebagai pelatih tim nasional (timnas) Indonesia. Padahal, eks pelatih timnas U-19 Indonesia itu baru saja memaparkan visi dan misinya untuk timnas yang akan berlaga di Piala AFF 2016.

Sebelumnya, Indra Sjafri telah memenuhi undangan PSSI untuk memaparkan rencana kerjanya andai terpilih sebagai pelatih timnas di kantor PSSI, Senayan, Jakarta Selatan, Rabu (1/6/2016). Indra hadir terakhir setelah dua kandidat lainnya, Rahmad Darmawan dan Nilmaizar.

Namun, Indra memiliki alasan tersendiri di balik kabar pengunduran dirinya tersebut. Pelatih berdarah Minang itu menyatakan ingin fokus menangani Bali United.

Baca juga:

"Sepertinya saya harus fokus membangun Bali United. Sampai saat ini, tim belum stabil, dan itu menjadi pertimbangan saya," kata Indra Sjafri.

Seusai memenuhi undangan PSSI, Indra sebetulnya sempat disodorkan pertanyaan soal apakah konsentrasinya akan terpecah dengan terpilih sebagai kandidat pelatih timnas. Namun, pelatih kelahiran Payukumbuh, Sumatera Barat itu menjawabnya dengan nada santai.

"Soal fokus antara Bali United dan timnas pada waktunya akan diatur. Saat ini, saya baru memenuhi undangan sebagai kandidat," tuturnya.

Hingga pekan kelima Kejuaraan Sepak Bola Torabika (TSC) 2016, Bali United memang belum memperlihatkan grafik menanjak. Saat ini, tim berjulukan Serdadu Tridatu tersebut masih menghuni tangga ke-14 klasemen sementara dengan raihan lima poin.


Editor : Estu Santoso
Sumber : TRIBUN BALI & JUARA


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X