Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hendra Setiawan: Jangan Menyerah Sebelum Kalah

By Rabu, 1 Juni 2016 | 15:48 WIB
Pasangan ganda putra Indonesia, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, berpose dalam konferensi pers setelah memastikan diri lolos ke babak kedua BCA Indonesia Open Superseries Premiere 2016 yang berlangsung di Istora Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Rabu (1/6/2016).
DELIA MUSTIKASARI/JUARA.NET
Pasangan ganda putra Indonesia, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, berpose dalam konferensi pers setelah memastikan diri lolos ke babak kedua BCA Indonesia Open Superseries Premiere 2016 yang berlangsung di Istora Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Rabu (1/6/2016).

Pasangan ganda putra nasional, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, harus menjalani laga ketat sebelum memastikan diri lolos ke babak kedua BCA Indonesia Open Superseries Premiere 2016.

Ahsan/Hendra menang 23-21, 25-23 atas pasangan Hong Kong, Or Chin Chung/Tang Chun Man, pada laga yang berlangsung di Istora Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Rabu (1/6/2016).

"Laga tadi cukup sulit bagi kami. Pada beberapa pertemuan dengan mereka selalu ramai. Terakhir kali kami bertemu pada babak delapan besar Piala Thomas," kata Hendra seusai laga.

Laga ini merupakan pertemuan keempat bagi kedua pasangan dan Ahsan/Hendra unggul 3-1.

"Pola permainan di lapangan tidak bisa dilihat dari dari peringkat, tetapi dari kualitas permainan. Menghadapi mereka cukup sulit karena mereka adalah pemain kidal. Kami tidak terbiasa karena jarang bertemu pemain kidal," ucap Ahsan.

Berhasil mengamankan gim pertama, Ahsan/Hendra mengalami kesulitan pada gim kedua. Mereka harus menjalani empat kali deuce untuk memastikan kemenangan.

"Yang terpenting kami tetap fight. Jangan menyerah sebelum kalah," kata Hendra tentang kunci kemenangannya.

Pada babak kedua, Ahsan/Hendra akan menghadapi Mads Conrad-Petersen/Mads Pieler Kolding (Denmark). Duo Mads lolos ke babak tersebut setelah mengatasi ganda muda Indonesia, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, 21-19, 14-21, 27-25.

"Kedua pemain ini memiliki smash yang kencang. Tentunya kami akan mempelajari penampilan mereka," ucap Ahsan.

Ahsan/Hendra menjadi wakil ketiga pada nomor ganda putra yang lolos ke babak kedua.

Sebelumnya pasangan Marcus Fernaldi Gideon/Kevin SanjayaSukamuljo dan Akbar Bintang Cahyono/Angger Sudrajat (PB Djarum) sudah mengamankan tempat lebih dulu ke babak kedua.



Editor : Delia Mustikasari
Sumber : juara


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X