Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Direktur Juventus Yakin Bisa Dapatkan Dani Alves

By Nugyasa Laksamana - Selasa, 31 Mei 2016 | 05:44 WIB
Bek sayap FC Barcelona, Dani Alves, dikabarkan bakal segera bergabung ke Juventus.
DAVID RAMOS/GETTY IMAGES
Bek sayap FC Barcelona, Dani Alves, dikabarkan bakal segera bergabung ke Juventus.

Direktur Juventus, Giuseppe Marotta, menyatakan optimismenya dalam memboyong bek sayap andalan FC Barcelona, Dani Alves.

Sebenarnya, Alves masih terikat kontrak di Barcelona hingga 2017. Namun, dalam kontrak itu, terdapat klausul yang membuat Alves bisa pergi dari Barcelona secara bebas transfer sebelum 5 Juni 2016.

Juventus ditengarai menjadi pelabuhan selanjutnya bagi Alves. Terlebih lagi, kabar ketertarikan Juventus terhadap pemain 33 tahun itu telah dibenarkan oleh Marotta selaku Direktur klub.

Negosiasi antara Juventus dan pihak Alves diharapkan bisa tuntas sebelum ajang Copa America 2016 bergulir pada akhir pekan ini.

"Saya bisa mengonfirmasi bahwa negosiasi dengan Dani Alves berada di jalur yang benar dan kami puas dan sangat optimistis," ujar Marotta kepada Sky Sports, pada Senin (30/5/2016) waktu setempat.

Alves diboyong Barcelona dari Sevilla pada Juli 2008. Selama delapan tahun di Camp Nou, pemain asal Brasil itu mencatatkan 391 penampilan dan menorehkan 21 gol.

Selain itu, Alves juga berjasa mempersembahkan berbagai gelar untuk El Barca, termasuk di antaranya tiga trofi Liga Champions (2009, 2011, dan 2015).

Baca Juga:

Dalam kesempatan itu, Marotta juga membahas kemungkinan transfer rekan Alves di Barcelona, Javier Mascherano, dan gelandang andalan Valencia, Andre Gomes.

Maklum, belakangan ini, dua nama terakhir turut dikaitkan dengan Juventus.

"Kami membicarakan tentang Mascherano. Akan tetapi, negosiasi Mascherano dan Andre Gomes akan berjalan sangat sulit," ucap Marotta.


Editor : Aloysius Gonsaga
Sumber : Sky Sports


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X