Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Icardi dan 2 Bintang Inter Lainnya Tidak Dijual

By Anju Christian Silaban - Senin, 30 Mei 2016 | 20:09 WIB
Penyerang Inter Milan, Mauro Icardi, melakukan selebrasi usai membobol gawang Palermo, pada laga lanjutan Serie A di Stadion Giuseppe Meazza, Minggu (6/3/2016).
GIUSEPPE CACACE/AFP
Penyerang Inter Milan, Mauro Icardi, melakukan selebrasi usai membobol gawang Palermo, pada laga lanjutan Serie A di Stadion Giuseppe Meazza, Minggu (6/3/2016).

Presiden Inter Milan Erick Thohir berhasrat mempertahankan tiga pemain bintangnya, yaitu Mauro Icardi, Ivan Perisic, dan Miranda.

Ketiga pemain tersebut cukup menggiurkan menilik nilai pasar. Mereka termasuk dalam lima pemain Inter dengan harga tertinggi.

Meski begitu, sang patron tidak tergoda untuk menambah pundi-pundi dengan risiko mereduksi kekuatan tim.

"Untuk siapa pun yang ingin mendekati, pemain seperti Icardi, Perisic, dan Miranda tidak dijual," kata Thohir.

Tidak dimungkiri oleh Thohir, klub berjulukan I Nerazzurri dituntut menyeimbangkan neraca keuangan demi menaati Financial Fair Play (FFP).

Inter semakin tertekan karena gagal masuk ke Liga Champions 2016-2017. Mereka mengakhiri Serie A musim ini di posisi keempat sehingga hanya boleh tampil di kompetisi kasta kedua, Liga Europa.

Baca Juga:

"Liga Europa juga bukanlah bencana. Kami baru mendapatkan masalah apabila tidak lolos ke kompetisi antarklub Eropa sama sekali," ucap sang patron.

"Oleh karena itu, kami tidak akan menjual enam pemain inti. Kami mungkin menjual tiga, tidak lebih," tutur dia.

Adapun untuk transfer masuk, Inter belum mengumumkan satu pun nama. Mereka baru diberitakan semakin dekat dengan gelandang Valencia, Ever Banega.

[video]http://video.kompas.com/e/4893970916001_ackom_pballball[/video]


Editor :
Sumber : Corriere dello Sport


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X