Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Persib Imbang, Persipura dan Semen Padang Menang

By Septian Tambunan - Sabtu, 28 Mei 2016 | 20:57 WIB
Para pemain Persib dapat target selalu menang pada partai kandang oleh Manajer Umuh Muchtar.
FERNANDO RANDY/BOLA/JUARA.net
Para pemain Persib dapat target selalu menang pada partai kandang oleh Manajer Umuh Muchtar.

Pekan ke-5 Torabika Soccer Championship (TSC) yang bergulir pada Sabtu (28/5/2016) memberikan hasil positif kepada tiga tuan rumah.

Persipura menang 1-0 atas Perseru Serui lewat gol Bio Paulin (69') di Stadion Mandala, Jayapura.

Tiga poin juga diraup oleh Semen Padang yang berhasil membungkam Persela di Stadion GOR Haji Agus Salim dengan skor 4-0 berkat lesakan dari Irsyad Maulana (42', 90+1'), Marcel Sacramento (53'), dan Vendry Mofu (73').


Bek asing Semen Padang asal Brasil, Cassio de Jesus saat membela timnya saat melawan Persija di SUGBK, Jakarta, 8 Mei 2016. (HERKA YANIS PANGARIBOWO/BOLA/JUARA.net)

Namun, Persib Bandung sedikit tidak semujur Persipura dan Semen Padang.

Pasalnya, Maung Bandung hanya mampu bermain imbang 0-0 saat menjamu Madura United di Stadion Si Jalak Harupat.


Dua pemain Persipura, Lukas Mandowen (kanan) dan James Koko Lomell merayakan gol tunggal skuat Mutiara Hitam ke gawang Persela di Stadion Surajaya, Lamongan, Senin (23/5/2016).(TB KUMAR/JUARA.net)

Kini, Semen Padang (9 poin) bertengger di posisi ke-2 klasemen, disusul oleh Persipura (8) di pos ke-6 dan Persib (7) di tempat ke-8.

Di lain sisi, Madura United (8 poin) tertahan di posisi ke-7, diikuti dengan Perseru (6) di tempat ke-11, dan Persela (0) di posisi juru kunci.


Editor : Aloysius Gonsaga
Sumber : juara


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X