Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

5 Transfer Utama Jose Mourinho di Manchester United

By Verdi Hendrawan - Selasa, 24 Mei 2016 | 22:01 WIB
Pelatih sepak bola, Jose Mourinho, saat meninggalkan kediamannya di London, Inggris, pada 22 Mei 2016.
JACK TAYLOR/GETTY IMAGES
Pelatih sepak bola, Jose Mourinho, saat meninggalkan kediamannya di London, Inggris, pada 22 Mei 2016.

Kepastian Jose Mourinho menjadi manajer baru Manchester United semakin menunjukkan titik terang. Demi meningkatkan kemampuan tim, pembelian pemain tentu akan dilakukan manajer berusia 53 tahun itu. Berikut 5 calon pembelian utama Mourinho bersama Setan Merah.


Ekspresi striker Paris Saint-Germain, Zlatan Ibrahimovic, dalam pertandingan leg pertama babak perempat final Liga Champions 2015-2016 menghadapi Manchester City di Stadion Parc des Princes, Paris, Prancis, pada 6 April 2016.(SHAUN BOTTERILL/GETTY IMAGES)

Zlatan Ibrahimovic

Transfer Ibrahimovic adalah salah satu yang palimg masuk akal. Terlebih pemain berusia 34 tahun itu akan segera berstatus bebas transfer.

Ibrahimovic akan meninggalkan Paris Saint-Germain (PSG) pada akhir musim 2015-2016 setelah kontraknya berakhir. Hampir semua klub papan atas Eropa telah mengutarakan ketertarikannya memboyong penyerang utama tim nasional Swedia itu.

Meski tidak muda, Ibrahimovic tetap mampu menunjukkan ketajaman di Ligue 1 dan Liga Champions. Pada musim ini, striker bertinggi 195 cm itu mampu melesakkan 38 gol dari 31 laga di kasta tertinggi Prancis.

Kehadiran Ibrahimovic di lini depan Man United akan sangat membantu dan bisa menjadi solusi ketajaman lini serang tim. Pada Premier League 2015-2016, Setan Merah hanya mampu mencetak 49 gol dari 38 laga.

Lini serang adalah salah satu permasalahan terbesar Man United musim ini. Pemain tersubur Man United di Premier League pada musim ini adalah Anthony Martial dengan torehan 11 gol.

Jika Mourinho telah dipastikan bergabung, Man United akan menjadi salah salah satu pilihan terdepan Ibra sebagai klub baru. Terlebih, keduanya pernah bekerja sama dan memiliki hubungan yang baik di Inter Milan.

"Satu-satunya penyesalan saya adalah bahwa kami hanya bisa bersama-sama selama satu tahun," kata Zlatan tentang Mourinho dikutip dari Mirror.

 


Selebrasi striker Napoli, Gonzalo Higuain, usai membobol gawang Frosinone dalam pertandingan Serie A 2015-2016 di Stadion San Paolo, Naples, Italia, pada 14 Mei 2016.(MAURIZIO LAGANA/GETTY IMAGES)

Gonzalo Higuain

Selain memboyong Ibrahimovic demi mengatasi permasalahan di lini serang, Gonzalo Higuain bisa menjadi salah satu opsi pembelian bagi Manchester Unuited.

Higuain telah menunjukkan kemampuan terbaik pada sepanjang musim 2015-2016. Striker berusia 28 tahun itu mampu mencetak 36 gol dari 35 laga di Serie A.

Namun, kendala yang dimiliki Mourinho untuk memboyong Higuain ke Old Trafford adalah dana besar serta kepercayaan sang pemain kepadanya.

Higuain memiliki klausul pada kontrak barunya sebesar 100 juta euro bersama Napoli. Selain itu, Mourinho juga yang telah membuang Higuain dari Real Madrid pada awal musim 2013-2014.

 


Aksi bek Real Madrid, Raphael Varane, dalam pertandingan Grup B Liga Champions 2014-2015 menghadapi Liverpool FC di Stadion Santiago Bernabeu, Madrid, Spanyol, pada 4 November 2014.(GONZALO ARROYO MORENO/GETTY IMAGES)

Raphael Varane

Meskipun pertahanan Man United di Premier League 2015-2016 adalah yang terbaik, tetapi Mourinho tampaknya akan tetap berusaha meningkatkan kualitas di sektor tersebut. Salah satunya adalah memboyong mantan anak didiknya di Real Madrid, Raphael Varane.

Mourinho adalah salah satu sosok yang paling berjasa pada karier Varane. Pelatih asal Portugal itu yang memboyong bek berusia 23 tahun itu dari Lens ke Real Madrid pada 2011/2012 dengan harga 10 juta euro.

Varane pun sempat mengutarakan keinginannya pergi dari Real Madrid pada akhir 2015-2016. Hal ini dikarenakan kepercayaan yang tidak terlalu besar ditunjukan oleh pelatih Zinedine Zidane.

Mourinho adalah salah satu penggemar Varane dan sering memberi kesempatan tampil kepada sang pemain meski masih belia. Bersama kubu Old Trafford, Mourinho dipercaya akan menjadikan Varane sebagai tandem utama Chris Smalling untuk palang pintu pertahanan Setan Merah.


Bek Everton, John Stones (kanan), mencoba menghentikan striker manchester United, Anthony Martial, dalam pertandingan semifinal Piala FA 2015-2016 di Stadion Wembley, London, Inggris, pada 23 April 2016.(MIKE HEWITT/GETTY IMAGES)

John Stones

John Stone adalah salah satu pemain yang paling diinginkan Mourinho pada musim terakhirnya bersama Chelsea. Namun, hal tersebut gagal dilakukannya karena sang pemain belum berpikir untuk meninggalkan Everton.

Bek tengah berusia 21 tahun itu dipercaya Mourinho sebagai talenta terbaik yang dimiliki Inggrias saat ini. Mou yakin Stones akan menjadi bek terbaik di masa yang akan datang.

Kini, peluang Mourinho memboyong Stones lebih besar ketimbang musim lalu. Hal ini dikarenakan performa Everton yang mengecewakan pada musim 2015-2016 dengan hanya mampu finis di posisi ke-11 klasemen.

Jika transfer ini terjadi, kemungkinan besar dapat menghabiskan dana klub sekitar 40 juta pounds (Rp 800 miliar).

 


Gelandang tim nasional Portugal, William Carvalho, dalam pertandingan Piala Eropa U-21 menghadapi Inggris di Stadion Mestsky Fotbalovy, Uherske Hradiste, Republik Ceska, pada 1 Juni 2015.(MICHAEL REGAN/GETTY IMAGES)

William Carvalho

Dalam tiga tahun terakhir, penampilan mengesankan Carvalho di Sporting CP usai kembali dari masa pinjamannya selama dua musim bersama klub Belgia, Cercle Brugge, telah menarik banyak minat klub-klub Premier League.

Manchester United, Chelsea, dan Arsenal menjadi klub yang paling sering dikabarkan ingin meminang pemain tim nasional Portugal kelahiran Angola itu.

Namun, peluang Mourinho untuk memboyong Carvalho dari Sporting ke Man United akan tetap sulit. Pasalnya, pemain berusia 24 tahun itu baru saja menunjukkan komitmen besarnya bersama Leoes.

Carvalho telah menyetujui proposal klub untuk memperpanjang durasi kontrak. Carvalho akan tetap berada bersama kubu Estadio Jose Alvalade hingga Juli 2020.

Selain perpanjangan masa bakti, klausul pembelian minimum Carvalho di dalam kontraknya pun meningkat. Kini, klub yang ingin memboyong Carvalho dari Sporting harus merogoh kocek sebesar 45 juta euro (Rp 687 miliar).

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Aloysius Gonsaga
Sumber : Berbagai sumber


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X