Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Mourinho ke United, Blind Lebih Berharap Van Gaal Bertahan

By Wisnu Nova Wistowo - Senin, 23 Mei 2016 | 05:49 WIB
Manajer Manchester United, Louis van Gaal (kiri), memberikan applaus kepada fans di Stadion Old Trafford, Manchester, Inggris, usai pertandingan pamungkas Premier League 2015-2016 menghadapi Bournemouth pada Selasa (17/5/2016).
MICHAEL REGAN/GETTY IMAGES
Manajer Manchester United, Louis van Gaal (kiri), memberikan applaus kepada fans di Stadion Old Trafford, Manchester, Inggris, usai pertandingan pamungkas Premier League 2015-2016 menghadapi Bournemouth pada Selasa (17/5/2016).

Terkait kursi "panas" pelatih Manchester United, Daley Blind (26 tahun) mengutarakan keinginannya. Blind lebih berharap manajer Louis van Gaal bertahan ketimbang kedatangan Jose Mourinho ke Old Trafford.

Spekulasi belakangan terus menyebutkan Man United akan mencopot posisi Van Gaal sebagai pelatih tim utama dengan Mourinho.

Rumor tersebut justru semakin menjadi-jadi setelah klub berjulukan Red Devils berhasil memenangi gelar Piala FA musim ini. United keluar sebagai juara setelah mengalahkan Crystal Palace 2-1 di partai final yang berlangsung di Stadion Wembley, Sabtu (21/5/2016).

Bahkan, Minggu (22/5/2016) siang waktu setempat, Van Gaal mengindikasikan kariernya di Man United sudah berakhir. "Tidak, tidak. Sudah berakhir," ucap Van Gaal singkat.

Baca Juga:

Blind merupakan pemain yang datang ke Old Trafford dari Ajax Amsterdam pada 2014 beradasarkan keinginan Van Gaal. Faktor tersebut menjadi salah satu alasan Blind lebih berharap United mempertahankan Van Gaal.

"Seperti pemain lainnya, manajer sangat senang setelah kami berhasil menjuarai Piala FA. Buat saya ini adalah pertama kalinya mendengar Jose Mourinho akan mengambil alih," ujar Blind.

"Saya hanya berharap manajer bertahan," ucapnya.

Man United menjadi juara Piala FA usai puasa gelar tersebut selama 12 tahun. Akan tetapi, di pentas Premier League mereka gagal lolos ke Liga Champions musim depan setelah hanya finis di urutan kelima klasemen akhir.

[video]http://video.kompas.com/e/4905567798001_ackom_pballball[/video]


Editor : Jalu Wisnu Wirajati
Sumber : Sky Sports


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X