Tim bulu tangkis putri China kembali menjadi yang terbaik pada kejuaraan Piala Uber 2016. China berhasil meraih trofi ke-14 setelah mengalahkan Korea Selatan 3-1 pada babak final di Kunshan Sports Center, Sabtu (21/5/2016).
Li Xuerui dkk tampil dominan dan nyaris sempurna sepanjang penyelenggaraan Piala Uber tahun ini.
Dari enam laga yang dilakoni sepanjang turnamen, China tercatat hanya kalah sekali yakni pada partai kedua babak final yang mempertemukan Tian Qing/Zhao Yunlei dan Jung Kyung-eun/Shin Seung-chan.
Pada pertandingan ini, Tian/Zhao kalah rubber game 21-16, 17-21, 23-25.
Baca Juga:
- Meledek Legenda Indonesia, Del Piero Tertawa
- Edgar Davids Kalem di Luar, tetapi Garang di Dalam
- Marcello Lippi: Maaf, Indonesia
Kemenangan atas Korea ini kian menegaskan status tim putri China sebagai kolektor Piala Uber terbanyak sepanjang sejarah. Jepang menyusul di posisi kedua dengan raihan lima trofi.
China kali pertama mengukir nama di trofi kejuaraan beregu putri tertinggi dunia itu pada 1984 setelah mengalahkan Inggris 5-0 pada partai final.
Tim putri Negeri Tirai Bambu melanjutkan prestasi mereka secara beruntun pada 1986, 1988, 1990, dan 1992.
China kembali naik podium kampiun lima kali beruntun pada periode 1998-2008.
Editor | : | Pipit Puspita Rini |
Sumber | : | juara |
Komentar