MEDAN, JUARA.net – PSMS Medan sukses memetik poin penuh pada lanjutan laga Grup 1 Indonesia Soccer Championship (ISC) B, Sabtu (21/5/2016). Pada laga lain di hari yang sama, Perssu Super Madura pesta lima gol.
PSMS Medan menjamu PSBL Langsa menang dengan skor 2-0 di Stadion Teladan. Dua Gol tuan rumah pada laga ini dicetak oleh Choirul Hidayat dan Saddam Liputo.
Sedangkan laga lain dari Grup 1, Persiraja Banda Aceh pulang dengan satu poin. Anak asuh Akhyar Ilyas sukses menahan tuan rumah Bintang Jaya tanpa gol di Stadion Mutiara, Kisaran, Kabupaten Asahan, Sumatera Utara.
Baca juga:
- Pengakuan Mengejutkan Pelatih Persija Jelang Lawan Perseru
- PSIS dan PSGC Menang, Persibas Tumbang di Kandang
- Tony Ho Berikan Kemenangan untuk PSM, Bali United Cicipi Kemenangan Perdana
Sementara itu, Laga FC berhasil memetik poin perdana di Grup 6 ISC B 2016. Menjamu PSBK Kota Blitar di Stadion R Soedarsono, Pasuruan, anak asuh Uston Nawawi bermain imbang 1-1.
Gol Laga FC pada pertandingan ini dicetak oleh Obet Rivaldo. Sedangkan PSBK menyamakan skor melalui sepakan striker Agung Yudha.
Dari Stadion Ahmad Yani, Sumenep, tuan rumah Perssu Super Madura pesta dengan kemenangan lima gol tanpa balas atas PS Sumbawa Barat di lanjutan Grup 7. Gol pertama Perssu Super dicetak oleh Bakori Andreas melalui sepakan 12 pas.
Lalu empat gol lainnya disumbangkan oleh Benny Ashar, Yulianus, Didik Aryanto (penalty), dan Joko Prayitno. Pertandingan lain di Grup 7, Persewangi Banyuwangi ditahan tamunya, Persekam Metro FC Kabupaten Malang dengan skor 1-1.
[video]http://players.brightcove.net/4386485688001/5f5050ba-12eb-4380-b837-257aded67fbc_default/index.html?videoId=4904514338001&preload=none[/video]
Editor | : | Estu Santoso |
Sumber | : | juara |
Komentar