Pasangan ganda Korea Selatan, Jung Kyung-eun/Shin Seung-chan, membuat kejutan saat bertemu Tian Qing/Zhao Yunlei (China) pada babak final Piala Uber di Kunshan Sports Center, Sabtu (21/5/2016).
Selalu kalah dalam dua pertemuan sebelumnya, kali ini Jung/Shin sukses menundukkan Tian/Zhao dengan 16-21, 21-17, 25-23. Laga berlangsung 1 jam 34 menit.
Kemenangan ini juga mengantar Korea Selatan menyamakan kedudukan sementara dengan China menjadi 1-1.
Tian/Zhao memimpin perolahan poin pada gim pertama. Mereka mampu menjaga selisih keunggulan dan menyudahi gim ini tanpa memberi kesempatan lawan untuk menyamakan kedudukan.
Pada gim kedua, Jung/Shin memberi perlawanan. Perolehan poin kedua pasangan berjalan rapat. Jung/Shin lebih banyak berada dalam posisi tertinggal, tetapi mereka beberapa kali mampu unggul.
Tian/Zhao memimpin 11-10 saat interval. Setelah jeda sesaat, Jung/Shin mencatat tiga poin beruntun yang membawa mereka berbalik unggul 13-11
Jung/Shin terus membuka jarak hingga unggul 16-13, tetapi akhirnya terkejar pada posisi 16-16. Dalam posisi unggul 17-16, Jung gagal melakukan servis dan kedudukan kembali imbang 17-17.
Sisa gim berjalan menegangkan. Tian/Zhao justru membuat kesalahan beruntun yang memudahkan Jung/Shin meraih angka dan akhirnya memenangi gim ini.
Gim ketiga berjalan sangat ketat. Saling kejar poin berlangsung sejak awal. Setelah tertinggal 7-9, Jung/Shin mencatat empat angka beruntun dan berbalik unggul 11-9.
Jung/Shin terus memimpin. Mereka sempat terkejar pada 14-14 dan 15-15, tetapi kembali unggul 18-16.
Keadaan berbalik setelah Tian/Zhao mencatat empat poin beruntun untuk mendapatkan match point 20-19.
Jung/Shin meraih dua poin dan menyamakan posisi 20-20. Kesalahan Jung saat melakukan servis memberi Tian/Zhao tambahan poin dan kembali meraih match point.
Kedua pasangan tak mengendurkan serangan. Kedudukan sempat imbang hingga 23-23, sebelum Jung/Shin meraih dua poin kemenangan mereka.
Wang Shixian (China) dan Kim Hyo-min (Korea) turun pada partai ketiga.
Berikut hasil sementara laga final Piala Uber antara China dan Korea.
Li Xuerui vs Sung Ji-hyun (14-21, 21-13, 21-11)
Tian Qing/Zhao Yunlei vs Jung Kyung-eun/Shin Seung-chan (21-16, 17-21, 23-25)
Wang Shixian vs Kim Hyo-min
Chen Qingchen/Tang Yuanting vs Chang Ye-na/Lee So-hee
Wang Yihan vs Lee Jang-mi
Editor | : | Pipit Puspita Rini |
Sumber | : | juara |
Komentar