Belanja lebih dari 80 juta euro dan pelatih baru membuat AC Milan sempat menatap musim 2015-2016 dengan optimistis.
Penulis: Dwi Widijatmiko
Skuat berisi pemain anyar kaliber berat seperti Luiz Adriano dan Carlos Bacca serta bintang muda macam Alessio Romagnoli dan Andrea Bertolacci kelihatan menjanjikan.
Pelatih Sinisa Mihajlovic juga dinilai punya pendekatan mental dan teknik yang cocok buat Milan.
Tapi, I Rossoneri segera jatuh ke bumi pada kesempatan pertama lewat kekalahan 0-2 dari Fiorentina di pekan perdana Serie A (23/8/2015).
57 - Jumlah poin yang dikoleksi AC Milan sepanjang kompetisi Serie A 2015-2016.
Hingga pekan ke-7, Milan sudah kalah empat kali. Start jelek itu langsung merusak perjalanan tim.
Memang ada sedikit kerlip kebangkitan saat Milan sempat mencatat streak tak terkalahkan dalam sembilan gim. Di antaranya dengan menahan Roma dan Napoli di kandang lawan serta mengalahkan Inter dan Fiorentina.
Namun, Milan tak benar-benar sembuh dari penyakit. Pertahanan kerap digedor bola-bola mati lawan. Lini depan sangat kekurangan kreativitas sehingga striker efisien macam Bacca pun tidak bisa berbuat banyak.
Ancaman pemecatan membayangi Mihajlovic sejak pekan ke-7 hingga akhirnya ditendang pada 12 April.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | Tabloid BOLA |
Komentar