Pertandingan Copa del Rey antara Barcelona dan Sevilla di Stadion Vicente Calderon, Minggu (22/5/2016), membuka kenangan bagi Pablo Alfaro.
Alfaro merupakan pemain yang pernah membela Barcelona dan Sevilla. Pemain yang membela Barca pada 1992-1993 tersebut tampaknya lebih menjagokan Barca ketimbang Sevilla.
Bagi dia, Lionel Messi dan kawan-kawan lebih baik dari "Dream Team" Barcelona pada rea Johan Cruyff.
"Tim Barcelona yang saat ini mempertahankan filosofi yang sama tetapi lebih berkembang saat ini. Tio MSN (Messi, Suarez, Neymar) sangat bagus dan saling melengkapi," kata Alfaro.
"Luis Suarez pemain spektakuler dan dia telah memenangi sepatu emas. Lionel Messi adalah yang terbaik tetapi Suarez dan Neymar tidak jauh beda," ucapnya.
Trofi Copa del Rey menjadi gelar kedua yang diincar masing-masing tim pada musim ini. Barca telah meraih gelar La Liga dan Sevilla sukses merengkuh trofi Piala Europa. Sevilla pun berhasil memenuhi gelar ketiga secara beruntun.
"Ada perbedaan dengan kemajuan Barcelona tetapi Emery pantas mendapatkan penghargaan. Dia terus berkembang. Namun, dia bisa menggantikan Vicenta Del Bosque sebagai pelatih tim nasional Spanyol suatu waktu," tuturnya.
Editor | : | Weshley Hutagalung |
Sumber | : | Marca |
Komentar