Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Matsutomo/Takahashi Kalah, Tim Uber Jepang di Ujung Tanduk

By Diya Farida Purnawangsuni - Jumat, 20 Mei 2016 | 20:56 WIB
Pasangan ganda putri Jepang, Ayaka Takahashi (kanan) dan Misaki Matsutomo (kiri) saat bertanding melawan wakil India Jwala Gutta/Sikki Reddy Nelakurthi pada laga terakhir babak penyisihan Grup D Piala Uber, di Kunshan Sports Center, Kunshan, China, Rabu (18/5/2016).
JOHANNES EISELE/AFP PHOTO
Pasangan ganda putri Jepang, Ayaka Takahashi (kanan) dan Misaki Matsutomo (kiri) saat bertanding melawan wakil India Jwala Gutta/Sikki Reddy Nelakurthi pada laga terakhir babak penyisihan Grup D Piala Uber, di Kunshan Sports Center, Kunshan, China, Rabu (18/5/2016).

Posisi tim Jepang pada Piala Uber 2016 berada di ujung tanduk. Kembali menelan kekalahan pada partai kedua babak semifinal yang berlangsung di Kunshan Sports Center, Jumat (20/5/2016), Jepang tertinggal 0-2.

Kekalahan terkini Jepang diterima setelah pasangan ganda putri nomor satu dunia, Misaki Matsutomo/Ayaka Takahashi, takluk di tangan Jung Kyung-eun/Shin Seung-chan.

Bertanding tiga gim dalam durasi satu jam dan 21 menit, Matsutomo/Takahashi tumbang 19-21, 21-15, 16-21.

Matsutomo/Takahashi sempat membuka peluang memenangi laga setelah pada gim kedua mampu meraih kemenangan dan memaksakan terjadinya rubber game.

Namun, memasuki gim penentu, performa Matsutomo/Takahashi mengendur.

Setelah tertinggal 11-16, Matsutomo/Takahashi tak bisa lagi keluar dari tekanan Jung/Shin.

Mereka pun harus mengakui keunggulan lawannya, yang kini mengimbangi rekor pertemuan menjadi 2-2.

Sebelumnya, pada partai pertama, Nozomi Okuhara juga gagal mendulang poin kemenangan bagi negaranya.

Menjumpai Sung Ji-hyun, Okuhara kalah dua gim langsung.

Saat berita ini ditulis, pemain tunggal kedua Jepang, Akane Yamaguchi, tengah bertanding melawan Bae Yeon-ju.

Berikut hasil sementara Jepang vs Korea Selatan

Nozomi OKUAHARA vs SUNG Ji-hyun (13-21, 13-21)
Misaki MATSUTOMO/Ayaka TAKAHASHI vs JUNG Kyung-eun/SHIN Seung-chan (19-21, 21-15, 16-21)

Akane YAMAGUCHI vs BAE Yeon-ju
Naoko FUKUMAN/Kurumi YONAO vs CHANG Ye-na/LEE So-hee
Sayaka SATO vs KIM Hyo-min

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Weshley Hutagalung
Sumber : juara


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X