Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Final Piala FA 1990, Salah Paham Berujung Gelar Juara untuk Man United

By Ade Jayadireja - Jumat, 20 Mei 2016 | 19:38 WIB
Final Piala FA 1990 antara Manchester United dan Crystal Palace
BEN RADFORD/GETTY IMAGES
Final Piala FA 1990 antara Manchester United dan Crystal Palace

Bagi mantan bek Inggris, Lee Martin, pengalaman yang paling tak terlupakan selama berseragam Manchester United adalah final Piala FA 1990.

Lee Martin bersama beberapa sejumlah pemain papan atas Inggris, termasuk Mark Hughes, bersua Crystal Palace dalam partai puncak di Stadion Wembley, 12 Mei 1990. Duel yang disaksikan langsung oleh 80.000 penonton itu berakhir imbang 3-3.

Hasil seri memaksa kedua tim menjalani partai ulangan. Nah, di laga inilah Martin muncul sebagai pahlawan.

Martin membawa United unggul 1-0 saat pertandingan memasuki menit ke-59.

Mendapat bola di sisi kanan kotak penalti Palace, pemain yang tak pernah membela tim senior Inggris itu melepaskan tendangan kaki kanan yang tak bisa dibendung kiper Nigel Martyn.

Baca juga:

"Asisten pelatih kami, Archie Knox, berteriak meminta saya untuk maju. Jadi, saya melakukan perintah dia," ucap Martin mengenang momen manis 26 tahun lalu.

"Setelah pertandingan, Knox mengatakan bahwa sebenarnya dia tidak berteriak kepada saya. Dia berteriak kepada orang lain," tutur Martin.

Gol Martin menjadi penentu kemenangan United. Hal ini sekaligus menjadi gelar perdana sang pelatih legendaris, Sir Alex Ferguson.

"Momen tersebut adalah hal terindah dalam hidup saya karena saya tidak mencetak banyak gol untuk United," ucap Martin.

Untuk kali kedua, Man United bakal kembali bersua Palace di final Piala FA edisi 2016, Sabtu (21/5/2016). Kemenangan akan membawa mereka menyamai Arsenal sebagai pemegang gelar terbanyak (12).


Editor : Weshley Hutagalung
Sumber : Mirror


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X