Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tim Thomas China Sapu Bersih pada Laga Terakhir Penyisihan

By Kamis, 19 Mei 2016 | 00:09 WIB
Pasangan ganda putra China, Fu Haifeng (kanan)/Zhang Nan, mempersiapkan raket saat menghadapi pasangan Jepang, Hiroyuki Endo/Kenichi Hayakawa, pada babak penyisihan grup Piala Thomas di Kunshan, Rabu (18/5/2016).
JOHANNES EISELE/AFP PHOTO
Pasangan ganda putra China, Fu Haifeng (kanan)/Zhang Nan, mempersiapkan raket saat menghadapi pasangan Jepang, Hiroyuki Endo/Kenichi Hayakawa, pada babak penyisihan grup Piala Thomas di Kunshan, Rabu (18/5/2016).

China memenangi laga perebutan juara Grup A dengan Jepang pada Piala Thomas 2016 di Kunsan Sports Center, Rabu (18/5/2016).

China memenangi laga ini dengan 5-0. Namun, mereka harus bekerja keras untuk mendapatkan kemenangan tersebut. Tiga partai harus diselesaikan lewat pertarungan tiga gim.

Chen Long harus bermain 1 jam 25 menit untuk menundukkan Sho Sasaki. Fu Haifeng/Zhang Nan butuh 1 jam 22 menit untuk menundukkan Hiroyuki Endo/Kenichi Hayakawa.

Pada partai kelima atau terakhir yang sebenarnya tidak lagi menentukan, Tian Houwei harus bermain 1 jam 9 menit untuk mengalahkan Riichi Takeshita.

Sebelum bertemu Jepang, China juga selalu menang 5-0 kala bertemu Meksiko dan Perancis. Total, mereka hanya kehilangan empat gim.

Berikut hasil pertandingan antara China dan Jepang.

CHEN Long vs Sho SASAKI (20-22, 21-17, 21-12)
FU Haifeng/ZHANG Nan vs Hiroyuki ENDO/Kenichi HAYAKAWA (21-19, 25-27, 21-15)
LIN Dan vs Takuma UEDA (21-18, 21-8    )
LI Junhui/ZHENG Siwei vs Takeshi KAMURA/Keigo SONODA (21-18, 21-18)
TIAN Houwei vs Riichi TAKESHITA (21-23, 21-17, 21-11)


Editor : Pipit Puspita Rini
Sumber : tournament software


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X