Jamie Vardy girang bukan kepalang saat mengetahui dirinya menjadi juara Premier League 2015-2016 bersama Leicester City. Namun, ternyata kebahagiaan sang striker berbuntut kerugtian.
Kepastian gelar juara Leicester terjadi pada matchday ke-36, Senin (2/5/2016). Klub berjulukan The Foxes itu menjadi kampiun setelah pesaing terdekat mereka, Totenham Hotspur, menuai hasil seri 2-2 di markas Chelsea.
Vardy bersama pemain-pemain Leicester nonton bareng duel Spurs versus Chelsea di rumahnya. Kebetulan, mereka sedang libur karena baru bertanding pada hari sebelumnya.
Ketika wasit meniupkan peluit tanda pertandingan berakhir, keriuhan terjadi. Semua larut dalam euforia.
Baca juga:
- Demam Selebrasi Celana Dalam ala Cristiano Ronaldo
- Legenda Barcelona Samakan Pemain Real Madrid dengan Sekelompok Babi
- Suarez Tertawa Bahagia Melihat Pique Cemooh Ronaldo
Tanpa disadari, televisi milik Vardy tersenggol, jatuh, dan rusak.
"Teman-teman berada di rumah saya pada Senin malam, kemudian televisi saya rusak," ucap Vardy dikutip Mirror.
"Untungnya, sekarang televisi tersebut sudah diperbaiki," ucap Vardy lagi.
Premier League adalah gelar paling bergengsi yang diraih Vardy selama berkarier sebagai pesepak bola profesional. Sebelumnya, ia membawa The Foxes ke tangga juara Football League Championship pada musim 2013-2014.
[video]http://video.kompas.com/e/4894929036001_ackom_pballball[/video]
Editor | : | Jalu Wisnu Wirajati |
Sumber | : | Mirror |
Komentar