Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Maria Febe Kalah dari Ratchanok, Indonesia Tertinggal 0-1 dari Thailand

By Aloysius Gonsaga - Selasa, 17 Mei 2016 | 13:34 WIB
Tunggal putri Indonesia, Maria Febe Kusumastuti, saat melawan pemain Thailand, Ratchanok Intanon, pada partai pertama penentuan juara Grup C Piala Uber di Kunshan Sports Centre, Selasa (17/5/2016).
ALOYSIUS GONSAGA ANGI EBO/JUARA.net
Tunggal putri Indonesia, Maria Febe Kusumastuti, saat melawan pemain Thailand, Ratchanok Intanon, pada partai pertama penentuan juara Grup C Piala Uber di Kunshan Sports Centre, Selasa (17/5/2016).

Indonesia tertinggal 0-1 dari Thailand pada pertandingan terakhir penyisihan Grup C Piala Uber di Kunshan Sports Centre, Selasa (17/5/2016). Maria Febe Kusumastuti yang tampil pada partai pembuka kalah 14-21, 14-21 dari tunggal putri utama Thailand, Ratchanok Intanon.

Laporan Langsung Aloysius Gonsaga Angi Ebo dari Kunshan, China

Rathanok, yang unggul 5-0 dalam catatan pertemuan sebelum pertandingan ini, tampil agresif. Dia terus memberikan tekanan sejak awal gim pertama sehingga langsung memimpin cukup jauh 5-1.

Maria Febe berusaha mengejar dan bisa memangkas ketinggalan menjadi 5-7. Tetapi setelah itu, Ratchanok, yang kini menempati ranking kedua dunia, melaju kencang hingga memimpin 16-6, sebelum menyudahi gim pembuka ini dengan skor 21-14.

Baca Juga:

Pada gim kedua, Maria Febe memberikan perlawanan yang lebih gigih. Sempat tertinggal 1-6, Maria Febe bisa menyusul dan menyamakan kedudukan menjadi 9-9. Seperti pada gim awal, setelah itu Ratchanok menjauh dan tak terkejar lagi hingga menang 21-14.

Duel Indonesia dan Thailand ini untuk menentukan siapa yang menjadi juara Grup C. Kedua negara sudah pasti lolos ke perempat final setelah mendulang kemenangan pada dua pertandingan sebelumnya.

Partai kedua akan memainkan nomor ganda. Indonesia mengandalkan Della Destiara Haris/Rosyita Eka Putri Sari yang akan melawan Puttita Supajirakul/Sapsiree Taerattanachai.

Catatan pertemuan pasangan Thailand yang kini menempati ranking 17 dengan Della/Rosyita (ranking 27) adalah 1-1.


Editor : Aloysius Gonsaga
Sumber : juara.net


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X